Media Humas Polri || Wonogiri
Personil Polres Wonogiri gelar Pengamanan kegiatan jalan sehat dalam rangka Hari Kesehatan Nasional Ke-59 Tahun 2023 Kab. Wonogiri yang dilaksanakan di Alun-alun Giri Krida Bakti, Kabupaten Wonogiri, Minggu (12/11/23).
Kegiatan pengamanan ini melibatkan 35 personil gabungan Polres Wonogiri dipimpin oleh Kasat Intelkam Polres Wonogiri AKP Sunardi, S.H., M.H., untuk melakukan Pengawalan dan Pengamanan jalur yang dilalui oleh peserta jalan Sehat.
Peserta jalan sehat berkumpul di Alun-alun Giri Krida Bakti, Kabupaten Wonogiri, kemudian di lepas oleh Asisten I Setda Kab. Wonogiri, Teguh Setiyono, M.M., didampingi kepala Dinas Kesehatan Kab. Wonogiri, Setya Rini.
Adapun Rute dalam jalan sehat star dari Alun-alun Giri Krida Bakti, Kabupaten Wonogiri selanjutnya menuju beberapa ruas jalan dalam Kota Wonogiri dan kemudian kembali finish dilokasi star semula.
Kasat Intelkam selaku Perwira pengendali Pengamanan mengatakan selain pengawalan yang dilakukan oleh Personil Sat Lantas dalam pengamanan ini, Personil juga ditempatkan di titik-titik yang akan dilewati peserta jalan sehat.
“Kami lakukan pengawalan dan pengamanan guna memberikan rasa aman dan kelancaran kegiatan jalan sehat dalam rangka Hari Kesehatan Nasional Ke-59 Tahun 2023 Kab. Wonogiri,” kata AKP Sunardi.
Antusias masyarakat yang cukup banyak mengikuti gerak jalan sehat Hari Kesehatan Nasional Ke-59 Tahun 2023 Kab. Wonogiri ini.
“Jumlah peserta kurang lebih 1.000 orang hadir dalam kegiatan ini, kami dari Kepolisian juga memaksimalkan pengamanan agar kegiatan bisa berjalan aman, lancar dan tanpa adanya muatan politik mengingat saat ini kita menghadapi tahapan pelaksanaan Pemiku 2024,” tutupnya. (Tim MHP)