Media Humas Polri/Batola
Calon wakil Gubernur Kalsel Nomor Urut 2 H Akhmad Rozanie Himawan Nugraha menemui kader dan simpatisan Partai NasDem di Desa Bagus, (Bawah jembatan Rumpiang) Marabahan Kabupaten Barito Kuala Jumat, (18/10/2024) siang.
Didampingi Ketua DPD Partai NasDem Barito Kuala dan Anggota DPRD Provinsi Kalsel H Jahrian, Anggota DPRD Kab.Batola, H.Suripto, H. Sumarlan dan juga Sekretaris Partai Nasdem Batola H.Marli, SE, serta seluruh pengurus NASDEM Kab.Batola.
Di acara Silaturrahmi itu, H.Akhmad Rozanie memperkenalkan dirinya, bahwa adalah anak asuh dari H.Jahrian dan kehidupan sungai sudah tidak asing baginya, dan semasa kecil umur 4 tahun bediam di daerah Tamban, pernah tinggal lama di daerah Anjir Pasar Kabupaten Batola.
“Dari TK sampai kelas 3 SD di Tamban, dan ayah saya pernah menjabat sebagai Camat di daerah Anjir Kab.Batola juga pernah menjabat menjadi Camat Tamban juga, jadi kehidupan sebagai seorang anak desa sudah saya rasakan sebelum saya pindah pindah dan menetap di Ibu Kota Provinsi Kalsel.” ungkapnya.
“Ini adalah kebangaan bagi ulun, ulun (Saya) bisa berkampanye dan bersilaturrami di Kab.Batola, yang mana dulu orang tua ulun turut andil dalam pembangunan jalan di daerah Anjir, selagi belum jadi jalan raya seperti sekarang.” Carita calon wakil gubernur no urut 2 ini.
Lanjutnya, H.Akhmad Rozanie.juga menitipkan salam dari Calon Gubernur Acil Odah kepada warga desa Bagus.
“Saya menyampaikan salam dari Acil Odah pasangan ulun di Pilgub Kalsel 2024,mudah mudahan yang datang Kampanye hari ini di sehatkan semua.” Sampai Rozanie.
“Acil Odah, juga memohon maaf tidak bisa hadir mendampingi ulun di siang hari ini, karena kita bedua pembagian kegiatan di tempat lain.”jelasnya.
Juga, H.Rozanie, memohon do’a agar langkah ( Acil Odah – Rozanie) maju sebagai Pasangan Cagub dan Wagub Kalsel Periode 2024-2029 di mudahkan dan di lancarkan usahanya Oleh Allah Subhana huwata alla.
Terakhir, dalam Kampanye sekaligus silaturrahmi bersama warga Desa Bagus Kab.Batola juga temu kader Partai Nasdem ada kesepakatan bersama untuk mendukung Paslon Gubernur Nomor Urut 2 Acil Odah – Zanie pada tanggal dan hari 27 November 2024. ( Irfani )