32 Anggota Paskibra Kecamatan Kampar Kiri Tahun 2024 Dilantik dan Dikukuhkan
Media Humas Polri|| Riau
Kampar Kiri,– Camat Kampar Kiri, Marjanis,SE, secara resmi melantik dan mengukuhkan anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat Kecamatan Kampar Kiri untuk tahun 2024. Acara tersebut berlangsung di Aula Kecamatan Kampar Kiri, Kamis,15/08/97.
Dalam acara tersebut, turut hadir Kapolsek Kampar Kiri, Danramil Kampar Kiri, Ninik Mamak Kenegerian Lipatkain, para tokoh masyarakat, serta orang tua dari para anggota Paskibra. Kehadiran para undangan ini menambah khidmat suasana pelantikan yang merupakan bagian dari persiapan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Dalam sambutannya, Camat Kampar Kiri Marjanis menyampaikan rasa bangganya terhadap para anggota Paskibra yang telah terpilih dan berhasil menjalani serangkaian latihan yang ketat. “Kalian adalah putra-putri terbaik Kampar Kiri yang dipilih untuk mengemban tugas mulia ini. Tunjukkan kedisiplinan dan semangat juang yang tinggi saat menjalankan tugas nanti. Kami semua bangga dengan kalian,” ujar Marjanis.
“Seluruh anggota Paskibra yang telah dikukuhkan ini diharapkan dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan membawa nama baik Kecamatan Kampar Kiri” Harapnya
Adapun anggota Paskibra Kecamatan Kampar Kiri yang dikukuhkan berjumlah 32 orang. Mereka berasal dari berbagai sekolah yang ada di kecamatan tersebut, yakni SMA 1 Kampar Kiri, SMA 2 Kampar Kiri, MAN 3 Kampar, MAN 3 Filial Kampar, serta Pondok Pesantren Syekh Burhanuddin Kuntu.
Pelantikan ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan Paskibra untuk melaksanakan tugas mereka pada upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 pada 17 Agustus besok untuk tingkat Kecamatan Kampar Kiri.-Diskominfo Kampar- (Yan)