Sumut // Mediahumaspolri.com
Setidaknya terdapat 4 unit rumah warga di perumnas mandala medan terbakar akibat korsleting listrik yang terjadi pada rabu, 01/03/23 sekitar pukul 14.00
Personil polsek Ps. Tuan ketika mendapatkan informasi tersebut sekira pukul 14.00 wib bahwa ada Kebakaran di Jl.Pipit IX Perumnas Mandala Kel.Kenangan Baru Kec.Percut Sei Tuan langsung terjun ke lokasi kejadian.
Personil yang mendatangi lokasi kejadian dipimpin oleh Panit II Reskrim Ipda Junaidi Karosekali.SH, ketika sampai di lokasi personil mendapati 4 unit rumah semi permanen terbakar. Lalu personil mengumpulkan keterangan dan saksi-saksi di lokasi kejadian.
Api dapat dipadamkan 1 jam kemudian setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran kota medan tiba dilokasi kejadian, alhasil tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Berdasarkan hasil pemeriksaan dan pengumpulan bukti sementara bahwa, Api diduga berasal dari korsleting listrik yang berada dirumah No.261 serta Kerugian ditaksirkan mencapai Rp.40 Juta Rupiah.
Bersama Tim Inafis Polrestabes Medan personil melakukan olah TKP dan membuat police line di tempat kejadian.
Diketahui, rumah korban yang terbakar tersebut adalah :
Nama. : Irwan
Umur. : 34 tahun
Agama. : Islam
Pekerjaan. : Wiraswasta
Alamat. : Jl.Pipit IX No.261 Perumnas Mandala Kel.Kenangan Baru Kec.Percut Sei Tuan
Nama. : Erwinsyah
Umur. : 42 Tahun
Agama. : Islam
Pekerjaan. : PNS
Alamat. : Jl.Pipit XI No.257 Perumnas Mandala Kel. Kenangan Baru Kec. Percut Sei Tuan
Nama. : Sapril
Umur. : 52 Tahun
Agama. : Islam
Pekerjaan. : Pedagang
Alamat. : Jl.Pipit IX No.259 Perumnas Mandala Kel. Kenangan Baru Kec. Percut Sei Tuan
Nama. : Herinos
Umur. : 73 Tahun
Agama. : Islam
Pekerjaan. : Tidak Ada
Alamat. : Jl.Pipit IX No.258 Kel. Kenangan Baru Kec. Percut Sei Tuan. (Mr. Giawa)