Adakan Jalan Sehat Serentak, Muhammadiyah Jateng Sediakan Puluhan Tiket Umroh Gratis
Media Humas Polri || Semarang
Jalan sehat Pra Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48 akan digelar secara serentak se Jawa Tengah oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah pada hari Minggu tanggal 11 September 2022 mulai pukul 07.00 WIB. Dalam kegiatan tersebut, hampir setiap Kabupaten/Kota menyediakan doorprize utama tiket umroh gratis. Total se Jateng jumlahnya puluhan tiket umroh gratis, puluhan sepeda dan ribuan doorprize lainnya.
“Jalan Sehat Gebyar Muktamar ke 48 akan dilakukan serentak di Kabupaten/Kota se Jawa Tengah yang akan ditandai dengan ayunan bendera start oleh Gubernur Jateng dari halaman Kantor Gubernur Jateng”, ujar Dr. Karnadi Hasan, M.Pd Ketua Panitia Gebyar Muktamar Muhammadiyah Jateng saat audiensi dengan Walikota Semarang, pada hari Selasa (16/8/2022).
Sementara itu untuk Kota Semarang, Jalan Sehat akan diselenggarakan di halaman Kantor Gubernur Jateng, yang akan diikuti oleh Gubernur Jateng, Walikota Semarang, Kapolrestabes Semarang, Ketua PWM Jateng dan Pleno PDM Kota Semarang.
Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Semarang, Drs. H. Fachrur Rozi, M.Ag saat audiensi dengan Kapolrestabes Semarang Kombes. Pol. Irwan Anwar, S.I.K, S.H, M.Hum pada hari Selasa (23/8/2022) mengatakan untuk menyemarakan pagelaran Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48 yang akan dilaksanakan pada 18-20 November 2022 di Solo, Muhammadiyah Kota Semarang mengadakan Gebyar Muktamar dengan beberapa kegiatan. Ia menyebut, selain jalan sehat serentak, kegiatan lainnya adalah Halaqah Kebangsaan, Pengajian, Pementasan Wayang Kulit, Pelayanan Kesehatan gratis, Bazar, dan pemberian sembako sebanyak 500 paket.
Untuk kegiatan Halaqah Kebangsaan akan diikuti oleh tokoh masyarakat dan tokoh lintas agama dengan menghadirkan Ketua DPR RI Dr. Puan Maharani, S.Sos dan Sekjen Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Dr Abdul Mu’ti, M.Ed.
Lebih lanjut Fachrur Rozi menjelaskan, untuk kegiatan jalan sehat, Muhammadiyah Kota Semarang menyediakan doorprize utama berupa 4 tiket umroh gratis. Selain itu, disediakan doorprize berupa sepeda motor, sepeda ontel, kulkas dan puluhan hadiah lainnya.
Sementara itu secara terpisah, Ketua Panitia Gebyar Muktamar ke 48 Kota Semarang, Slamet Widodo, S.Pd atau yang biasa dipanggil Ndan Slawi mengatakan pendaftaran jalan sehat tidak di pungut biaya alias gratis. Ia menyebut, rute yang akan dilewati peserta jalan sehat, yakni start di halaman Kantor Gubernur Jateng-Jalan Pahlawan-Jalan Sriwijaya-Jalan Singosari Raya-Jalan Erlangga Timur-Jalan Ahmad Yani-Simpang Lima-Jalan Pahlawan dan finist di halaman Kantor Gubernur Jateng.
“Pendaftaran dan pengambilan kupon jalan sehat secara gratis di Kantor Lazismu Jateng dengan Sdri. Fitriana dan di Kantor Lazismu Kota Semarang dengan Sdri. Citra Salsabila mulai tanggal 1- 8 September 2022 pukul 08.00 – 16.00 WIB dengan membawa identitas diri (KTP/KK)”, ucapnya. (Marhen).