Aipda Sujono Laksanakan Program Cooling System Dan Edukasi Kamtibmas Di Desa Rintis
Media Humas Polri // Silangkitang
Polsek Silangkitang melalui Bhabinkamtibmas AIPDA Sujono melaksanakan kegiatan Sambang Desa di Desa Rintis, Kecamatan Silangkitang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Senin (14/10/2024). Program ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui silaturahmi langsung dengan warga serta sosialisasi terkait berbagai isu yang memengaruhi kehidupan sehari-hari masyarakat setempat.
Kegiatan dimulai pukul 11.30 WIB dengan pendekatan cooling system yang bertujuan untuk mencegah potensi konflik dan menjaga situasi tetap kondusif. Dalam pertemuan ini, AIPDA Sujono memberikan beberapa himbauan penting, salah satunya mengenai larangan pencurian tandan buah segar (TBS) kelapa sawit dan brondolan, yang merupakan salah satu tindak pidana yang sering terjadi di kawasan perkebunan. Ia menekankan bahwa perbuatan tersebut adalah pelanggaran hukum yang akan ditindak tegas oleh pihak kepolisian.
“Selain itu, Aipda Sujono juga mengingatkan warga akan bahaya penyalahgunaan narkoba yang menjadi ancaman bagi generasi muda. Ia mengajak masyarakat untuk bersama-sama memerangi penyalahgunaan narkoba dengan memberikan informasi kepada pihak kepolisian jika mengetahui adanya aktivitas yang mencurigakan”.terang Kapolsek Silangkitang, AKP. Hj. Ainun Mardiah, S.H.,
“Tidak hanya itu, warga juga diimbau untuk melaporkan aktivitas penambangan ilegal, khususnya galian C yang tidak memiliki izin resmi. Hal ini penting karena penambangan tanpa izin dapat merusak lingkungan dan menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat sekitar. Aipda Sujono menegaskan bahwa masyarakat berperan penting sebagai mata dan telinga kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah mereka”.sambung AKP Ainun.
Terkait penyalahgunaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, Aipda Sujono mengingatkan warga untuk selalu waspada dan tidak ragu melaporkan jika mengetahui adanya kegiatan yang melanggar ketentuan penggunaan BBM bersubsidi.
Hal ini merupakan bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah dalam menyalurkan subsidi tepat sasaran.
Pada kesempatan ini, Aipda Sujono juga membuka ruang dialog bagi masyarakat untuk menyampaikan keluhan atau permasalahan yang terjadi di desa. Ia menekankan pentingnya melaporkan setiap permasalahan, sekecil apapun, agar dapat segera diatasi sebelum menjadi masalah yang lebih besar.
Kegiatan yang dihadiri oleh warga Desa Rintis ini mendapat sambutan positif. Warga desa menyatakan dukungan penuh terhadap upaya Polres Labuhanbatu Selatan dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Kolaborasi yang baik antara masyarakat dan kepolisian menjadi kunci keberhasilan dalam menciptakan keamanan di wilayah tersebut.
Kegiatan ini selesai pada pukul 12.00 WIB dengan situasi yang aman dan terkendali. Polsek Silangkitang terus berkomitmen untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan menjaga keamanan di wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan.
Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Pilkada serentak Tahun 2024 dan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas dan tuntas serta ikhlas.(M.Y.K.Simanjuntak)