AKBP EDWAR ZULKARNAIN PASTIKAN NETRALITAS PERSONIL POLRES PURWAKARTA DALAM PEMILU 2024

Media Humas Polri // PURWAKARTA

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain pastikan netralitas personilnya dalam penyelenggaraan demokrasi Pemilu 2024.

Bacaan Lainnya

Kapolres mengingatkan, personil jajaran Polres Purwakarta harus mengedepankan netralitas pada Pemilu 2024, dengan tidak mengikuti atau ikut serta ataupun memihak pada partai politik (Parpol) manapun.

“Saya sudah menegaskan dan memberikan penekanan kepada seluruh personil dan mengimbau anggota bhayangkari pada Pemilu 2024 nanti agar netral, tidak ikut serta atau memihak pada Parpol manapun. Polri itu netral,” Tegas pria yang akrab disapa Edwar itu, saat ditemui di Mapolres Purwakarta, pada Rabu, 17 Mei 2023.

Kapolres pun siap menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan penyelenggaraan pemilu.

“Polri terlibat dalam penyelenggaraan pemilu sebagai pihak pengamanan, tentunya mengawal jalannya pesta demokrasi nanti dalam suasana aman, damai dan berjalan lancar. Ini tujuan dan harapan kita semua,” ucap Edwar.

Demi mempersiapkan dan mewujudkan pemilu 2024 yang aman dan damai di Kabupaten Purwakarta, sambung dia, Polres Purwakarta pun siap menjaga keamanan dan ketertiban serta berbagai gangguan ancaman yang bisa menyebabkan kekisruhan.

Kapolres menyebut, saat ini Polres Purwakarta sudah melakukan upaya-upaya pengamanan pada tahapan-tahapan menuju Pemilu 2024.

“Kami terus melakukan pengamanan, baik di kantor KPU, Bawaslu dan kegiatan patroli malam serta siang hari yang terus ditingkatkan, baik di tingkat Polres maupun jajaran Polsek. Tentunya kami dari Polres Purwakarta dengan segenap stakeholder yang ada, siap untuk mengawal, menjaga dan mengamankan penyelenggaraan tahapan pemilu 2024 di Kabupaten Purwakarta,” ungkap AKBP Edwar Zulkarnain. (Endar PWK)

Pos terkait