Antisipasi Kesehatan Prajurit, Kodim Nagan Raya Gelar Posbindu Penyakit Tidak Menular

Antisipasi Kesehatan Prajurit, Kodim Nagan Raya Gelar Posbindu Penyakit Tidak Menular

Mediahumaspolri-Nagan Raya, Kodim 0116/Nagan Raya menggelar kegiatan Pos pembinaan terpadu Penyakit Tidak Menular bertempat di Makodim 0116/Nagan Raya, Jalan Poros Utama Kompleks Perkantoran Suka Makmue, Rabu(12/1/2022)

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini merupakan program rutin tiap triwulan dari satuan atas dalam mengantisipasi perkembangan kesehatan personel dan anggota Persit KCK Kodim 0116/Nara.

Ketua Persit KCK cabang XL Dim 0116/Nara Ny Tony Setyo Widodo mengatakan
Pos Binaan Terpadu (POSBINDU) adalah kegiatan monitoring dan deteksi dini faktor resiko penyakit tidak menular terintegrasi kepada para prajurit beserta keluarga serta gangguan akibat kecelakaan dan tindakan kekerasan dalam rumah tangga yang dikelola oleh masyarakat melalui pembinaan terpadu

Dalam kegiatan ini bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Nagan Raya serta Pengurus Persit KCK cabang XL Dim 0116/Nara sendiri.

Pemeriksaa meliputi Registrasi pemberian nomor kode/urut yang sama serta pencatatan ulang hasil pengisian KMS FR-PTM ke Buku pencatatan oleh kader, Wawancara oleh kader. Pengukuran TB, BB, IMT, Lingkar Perut, Analisa Lemak Tubuh, Pemeriksaan Tekanan Darah, Gula Darah, Kolesterol total dan trigliserida, APE, IVA dan lain lain, Identifikasi faktor risiko PTM, Konseling/Edukasi, serta tindak lanjut lainnya.

” Diharapkan dalam kegiatan berikutnya personel maupun anggota Persit bisa mengikutinya semua, agar pengecekan perkembangan kesehatan personel maupun anggota Persit KCK Kodim 0116/Nara dapat tetap terjaga dan terpantau” Pungkas Ny. Tony Setyo Widodo

Laporan : Sofyan Hs/Pendim 0116

Pos terkait