Media Humas Polri || Labuhanbatu
Sebuah rumah permanen milik dari Fatwa Nasution ( 38) di Dusun 1 Desa Sei Sanggul Kelurahan Sei Berombang Kecamatan Panai Hilir Kabupaten Labuhanbatu, Minggu (11/06/2023) sekira pukul 08.30 wib ludes dilalap sijago merah dan turut terbakar 1 unit truck engkel bermuatan Bahan Bakar Minyak ( BBM) jenis Solar sejumlah 16.000 liter.
Salah seorang warga Dusun 1 Desa Sei Sanggul mengatakan. Pagi itu saya melihat truck engkel bermuatan BBM masuk kehalaman rumah Fatwa. tak lama kemudian anggota pekerja Fatwa membongkar muatan dengan menggunakan mesin pompa merk Robin dan Sanyo
Beberapa saat sudah dilakukan pemompaan mesin pompa itu mengeluarkan percikan api dan membuat terbakarnya minyak disekitar itu dan lalu membesar sehingga Masyarakat di Dusun itu turut memadamkan api dengan alat seadanya dan kemudian Mobil Damkar milik Pemkab Labuhanbatu datang turut membantu pemadapan sehingga api dapat dipadamkan.
Dengan terjadinya kebakaran ini tersiar bahwa rumah ini selama ini menjadi penimbunan bahan bakar sementara menurut beberapa sumber kemungkinan besar surat-surat sebagai gudang BBM sama sekali tidak ada.
Untuk proses selanjutnya aka kita ikuti pemeriksaan dari Polres Labuhanbatu, apakah benar rumah ini sebagai gudang BBM. (Thamrin Nasution)