Media Humas Polri || Kuansing
Dalam Rangka Operasi Zebra Lancang Kuning 2023 Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, SIK., MH di damping Kasat Lantas AKP Sandy Humisar Sibarani ,SH melakukan pengecek langsung pelaksanaan giat Strong Point Sore, Jumat (8/9/2023).
Pengecekan giat Strong Point tersebut dilaksanakan Kapolres Kuansing AKBP. Pangucap bertujuan agar dapat mengetahui dan menyaksikan langsung giat Strong Point dilapangan yang dilaksanakan oleh seluruh anggotanya ,sekalian juga bersama anggota dilapangan turut membantu mengatur lalu lintas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya bagi pengendara yang menggunakan kendaraan baik roda 2 (dua) maupun kendaraan roda 4 (empat) yang melintas.
Selain itu Kapolres Kuansing AKBP Pangucap yang didampingi Kasat Lantas AKP Sandy nampak turut langsung memberikan teguran simpatik kepada pengendara roda 2 (dua) yang dijumpai tidak mengenakan Helm dengan benar saat berkendaraan.
” Kapolres Kuansing menjelaskan bahwa giat Strong Point tersebut dilaksanakan di titik-titik tertentu yang dianggap rawan laka lantas, rawan kemacetan arus Lalu Lintas atau rawan gangguan Kamtibmas lainnya, terutama bagi para pengendara kendaraan atau pengguna jalan raya ,” ujar AKBP. Pangucap.
Lanjut keterangan Kapolres, ” Bahwa Strong Point yang dilakukan ini harus dapat membawa dampak positif bagi warga masyarakat, Polisi harus mampu memberi rasa aman sehingga Polisi semakin dicintai dan disenangi oleh masyarakatnya,’ ucapnya.
Kapolres berpesan kepada personel yang melaksanakan tugas Strong Point agar jangan ragu dan segan-segan untuk menegur pengendara yang dijumpai tidak memakai Helm atau tidak memasang kelengkapan kendaraannya seperti tidak memasang Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (Plat No kendaraan) atau kendaraan yang masih menggunakan knalpot brong, maka berikan mereka teguran dan himbauan dengan tegas dan humanis agar mereka dapat mentaati peraturan lalu lintas yang berlaku sesuai ketentuannya ,” pungkas AKBP. Pangucap.
Giat Strong Point Jumat sore (8/9/2023) yang dilaksanakan Polres Kuansing dari pukul 16.30 s/d 17.30 Wib berlangsung tertib, aman terkendali dan Sitkamtibmas dalam keadaan kondusif. (Syafrinal)