Berkah dan Barokah Bulan Suci Ramadhan
PONTIANAK – Media Humas Polri
Berkah dan Barokah Bulan Suci Ramadhan Bhabinkamtibmas Banjar Serasan BRIPKA SUNARWAN Berikan Sarana Kontak berupa Mushaf Al-Quran di Rumah Tahfidz Ikhlasul,amal dan Masjid Babussalam, Selasa (12/04/2022).
Memasuki hari Kesepuluh Bulan Suci Ramadhan Berkah dan Barokah banyak dicari oleh Masyarakat salah satunya yang dilakukan Oleh Polsek Pontianak Timur memberikan Sarana Kontak berupa Mushaf Al-Quran
Hari ini mewakili Polsek Pontianak Timur Bhabinkamtibmas Banjar Serasan serahkan Sarana Kontak berupa Mushaf Al-Quran kepada yang berhak menerimanya.
Sarana Kontak di serahkan ke Rumah Tahfidz Ikhlasul,amal Jl.Tanjung Harapan Gg.Kalimantan Kel.Banjar Serasan dan Masjid Babussalam Jl.Panglima Aim Kel.Saigon
Al-Quran adalah Kitab Suci Umat Islam yang merupakan Kumpul Firman-Firman Allah SWT yang diturunkan Kepada Baginda Rasulullah Muhammad SAW sebagai Mukzijat, yang menjadi Pedoman Umat Manusia dalam Menata Kehidupan supaya memperoleh Kebahagiaan Dunia dan Akhirat.
Program berikan Sarana Kontak Mushaf Al-Quran dilakukan upaya menunjang Kegiatan Tadarus Al-Quran yang dilakukan oleh Jama’ah Dalam mengisi Bulan Suci Ramadhan dan Pastilah bermanfaat untuk Jama’ah karena Al-Quran adalah Kitab Suci Umat Islam yang harus dijaga dan dibaca.
( Khairul.s/Tris )