Bhabinkamtibmas Polres Labusel Gelar Minggu Kasih Serentak Di Gereja

Media Humas Polri // Labuhanbatu Selatan

 

Bacaan Lainnya

Personel Bhabinkamtibmas Polres Labuhanbatu Selatan dan seluruh jajaran melaksanakan kegiatan Minggu Kasih secara serentak di berbagai gereja yang tersebar di Wilayah Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Minggu (14/1/2024).

Dalam rangka melibatkan masyarakat, kegiatan Minggu Kasih ini diselenggarakan sebagai salah satu inisiatif positif dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Tujuannya tidak hanya untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, tetapi juga memberikan manfaat langsung kepada warga agar tercipta keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif.

Program Minggu Kasih ini secara khusus mengakomodasi partisipasi tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pemuda-pemudi yang berkumpul dalam gereja untuk menjalankan ibadah Minggu.

Pada kesempatan tersebut, Personel Bhabinkamtibmas Polres Labuhanbatu Selatan memberikan himbauan kepada jemaat gereja dan menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan lingkungan.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menekankan pentingnya peran aktif jemaat dalam menjaga keamanan dengan memberikan informasi terkait narkoba, balap liar dan kejahatan lain yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.

Masyarakat diajak untuk tidak segan-segan melaporkan hal-hal mencurigakan kepada personel Bhabinkamtibmas di wilayahnya atau melalui Polsek terdekat atau menghubungi Call Center 110 Polres Labuhanbatu Selatan.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan khusus terkait partisipasi dalam proses demokrasi.

Jemaat diajak untuk tidak melupakan tanggung jawab sebagai warga negara dengan menggunakan hak pilihnya pada tanggal 14 Februari 2024 nanti, serta mengajak keluarga untuk turut serta dalam pemilihan umum.

Upaya ini diharapkan dapat menciptakan pemilu yang damai dan sukses, sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara masyarakat dan pihak kepolisian.

Setelah kegiatan selesai dilaksanakan, dapat diinformasikan bahwa situasi di wilayah tersebut berada dalam keadaan aman dan terkendali, mencerminkan suksesnya kegiatan Minggu Kasih dalam membangun sinergi positif antara Polri dan masyarakat. ( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait