Bhabinkamtibmas Polsek Torgamba Gelar Sosialisasi Cooling System Di Desa Aek Batu

Media Humas Polri // Torgamba

Bhabinkamtibmas Polsek Torgamba, AIPTU F. Sihuhaji, mengadakan kegiatan Cooling System, sambang, sosialisasi, dan edukasi di Dusun Cikampak Pekan, Desa Aek Batu, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sabtu (19/10/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Torgamba.

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan tersebut, AIPTU F. Sihuhaji memberikan beberapa himbauan penting kepada masyarakat. Pertama, ia mengingatkan warga untuk waspada terhadap orang asing atau mencurigakan yang meminta bantuan dengan modus tertentu. Kedua, ia meminta agar masyarakat tidak melakukan pencurian tandan buah segar (TBS) kelapa sawit dan agar penampung sawit tidak menerima buah sawit tanpa asal usul yang jelas, karena itu melanggar hukum.

Selain itu, AIPTU F. Sihuhaji juga menyampaikan larangan keras untuk membuka lahan dengan cara membakar, yang merupakan tindakan melawan hukum dan dapat dikenakan sanksi pidana. Ia juga mengingatkan masyarakat tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan pentingnya memberikan informasi kepada pihak kepolisian jika mengetahui adanya aktivitas galian C tanpa izin.

Menjelang Pilkada Serentak, warga diminta untuk menjaga silaturahmi dan perdamaian di masyarakat.
AIPTU F Sinuhaji juga mengimbau masyarakat untuk melaporkan penyalahgunaan BBM bersubsidi dan segala permasalahan kecil yang muncul melalui layanan polisi di nomor 110.

Kegiatan ini dihadiri oleh warga setempat, dan menghasilkan terciptanya hubungan silaturahmi yang baik antara masyarakat dan pihak kepolisian. Warga juga menyatakan dukungan penuh kepada Polres Labuhanbatu Selatan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan.

Kapolsek Torgamba, AKP M. Ilham Lubis, SH., berharap kegiatan ini dapat terus mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat demi terciptanya suasana yang aman dan kondusif.
Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Pilkada serentak Tahun 2024 dan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas dan tuntas serta ikhlas.( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait