Bimtek Peningkatan Kapasitas Petani dan Pelaku Hortikultura di Kabupaten Sumbawa Barat.
Media Humas Polri || Sumbawa Barat
Anggota DPR RI Fraksi Partai PKS, H .Johan Rosihan, S.T. membuktikan kinerjanya dengan banyak program dan bantuan. Pada kesempatan ini melaksanakan kegiatan Bimtek (Bimbingan Teknis) bagi petani di kabupaten Sumbawa Barat ,bertempat di hotel Grand Royal Minggu 29 Mei 2022.
Kegiatan Bimtek (Bimbingan Teknis )ini dihadiri perwakilan Direktorat Jenderal Hortikultura, Kementerian RI diwakili Ibu Atin bersama anggota DPR RI yaitu komisi IV yang membidangi pertanian, kelautan,kehutanan dan Bulog H.Johan Rosihan,S.T..
Acara bimtek ini dibuka dengan sambutan Kadis Pertanian Sumbawa Barat yang pada kesempatan ini berhalangan hadir dikarenakan tugas dinas ke luar daerah dan diwakilkan Kabid Perkebunan dan Hortikultura Bapak Idrus S.H.Tujuan diadakannya Program bimtek ini adalah untuk “Peningkatan Kapasitas Petani atau Pelaku Usaha Hortikultura.
Adapun Materi bimtek ini mengenai Teknologi Budidaya Durian Ramah Lingkungan dan Teknologi Budidaya Kelengkeng Ramah Lingkungan.
Acara bimtek ini disambut peserta dengan sangat antusias karena menampilkan 2 (dua), narasumber yang sangat luar biasa dan menjadi penyemangat walaupun tidak bertatap muka secara langsung tapi secara Daring (online).
Salah satu narasumber Seorang Anggota TNI yang bernama Serda Mugiyanto yang sukses sebagai petani kelengkeng.
Beliau adalah penyandang Disabilitas tapi tidak menyurutkan semangatnya dan justru mendapat nilai plus untuk meningkatkan taraf hidupnya dengan menjadi petani kelengkeng disamping kesehariannya menjadi Anggota TNI.
Beliau memaparkan kesuksesannya menjadi petani Kelengkeng baik secara teknis maupun pemasarannya Dengan keuletan serta semangatnya beliau membuat Agrowisata buah Kelengkeng.
Para pengunjung bisa langsung memetik sendiri serta mendapat edukasi tentang budidaya tanaman buah kelengkeng.
Serda Mugiyanto juga membocorkan hasil yang didapat dari dari tanaman buah kelengkengnya Hasilnya cukup fantastis dalam 1(satu) tahun menghasilkan sekitar 500 juta dan itupun bisa meningkat lagi jika pengembangan serta perluasan lahan semakin bertambah.
Semoga dengan melalui bimtek ini akan memotivasi para petani khususnya Kabupaten Sumbawa bersemangat belajar untuk meningkatkan kapasitasnya dan menumbuhkan perekonomiannya dengan membuat Agrowisata tanaman buah durian maupun kelengkeng.
(R.Taka – Mhp).