BPBD Kabupaten Demak Rapat Koordinasi Jelang Musim Penghujan Dan Reorganisasi FPRB Periode Tahun 2023-2028

Media Humas Polri || Demak

Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) merupakan sebuah forum yang dibentuk sebagai upaya pengurangan risiko bencana di daerah rawan bencana. Peran FPRB sangatlah penting di tingkat Desa, karena ketika ada bencana terjadi di tingkat Desa, FPRB lah yang sekiranya bisa dengan cepat memberikan bantuan guna mengatasi berbagai macam bencana.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan sore ini BPBD Kabupaten Demak menggelar Rapat Koordinasi Pengurangan Risiko Bencana (PRB) menghadapi musim Penghujan tahun 2023 & pembentukan Pengurus baru FPRB di Reinz Cafe Demak kota, pada hari Rabu (08/11/2023) pukul 15.00 wib sore .

Dalam rapat koordinasi dan pembentukan Pengurus baru FPRB periode tahun 2023 – 2028 tersebut hadir Dewan Penasehat Pembina dari unsur Kepala BPBD yg diwakili Rizky.
Dalam rapat Koordinasi dan Reorganisasi Pengurus FPRB Kabupaten Demak Periode 2023 – 2028 dihadiri perwakilan 14 ormas 2 orang anggota jumlah 28 peserta, diantaranya yakni,
1. RAPI Rescue
2. Komunitas Jeep Kalijaga
3. IOF
4. PMI
5. TAGANA
6. PCX
7. Relawan Kalijaga Rescue
8. Relawan Angkling Kusumo
9. Relawan Jaka Tingkir dan
Relawan bertempat
di Rainz Cafe Demak kota.

Ketua pelaksana BPBD Kabupaten Demak Rizky dalam sambutannya saat membuka Rapat Koordinasi secara langsung mengatakan, mitigasi atau pengurangan risiko bencana merupakan upaya untuk meminimalisir jumlah korban jiwa, kerugian harta benda, maupun kerusakan lingkungan akibat terjadinya suatu bencana,” ujarnya.

Menurut Risky hal ini sangatlah penting dan harus disampaikan kepada masyarakat sampai di tingkat desa dengan tujuan mempersiapkan kemungkinan terjadinya bencana di musim penghujan seperti banjir,tanah longsor dan angin kencang/puting beliung,” katanya.

Risky Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Demak mengatakan rakor ini bertujuan mendapatkan informasi terkini mengenai cuaca dan potensi ancaman bencana yang mungkin terjadi di musim Penghujan. Dengan demikian diharapkan masyarakat, para pemangku kepentingan bisa mempersiapkan diri apabila terjadi bencana yang sesungguhnya,” Ungkapnya.

Dalam acara pembentukan Pengurus baru FPRB periode tahun 2023 – 2028 dipimpin oleh Ketua Tim 9 FPRB Masnan, SPd, MKom, MPd dan menghasilkan kepengurusan FPRB baru periode tahun 2023 – 2028 yang di ketuai Budi Kisyanto

Pelantikan dan pengukuhan pengurus FPRB akan dilaksanakan pada tgl 24 – 25 November 2023 bertempat di Salatiga.  (BANU ABILOWO.)

Pos terkait