Media Humas Polri // Semarang
Memastikan mudik lebaran tahun ini berjalan lancar dan aman, Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu melaksanakan Apel Siaga Posko Mudik di kawasan Gombel, Semarang, Jateng, Sabtu (15/04/2023).
Perempuan yang akrab disapa Mbak Ita itu menyampaikan bahwa pemudik tahun ini yang menuju ataupun akan melewati Kota Semarang sebanyak 13 juta jiwa.
“Alhamdulillah, ini dari teman-teman relawan sudah mendahului membuka posko yang setiap tahun ada di sini, kecuali tahun 2020, 2021, dan tahun 2022 ada tapi lingkupnya lebih kecil. Dan sekarang ini karena tidak ada pandemi lagi serta diperbanyak oleh Presiden cuti bersama, pasti banyak masyarakat yang akan mudik khususnya ke Kota Semarang ataupun melewati dan diperkirakan ada sekitar 13 juta jiwa,” kata Mbak Ita dalam keterangan resminya
Tidak lupa, dirinya juga berterima kasih dan mengapresiasi kepada para relawan karena sudah bersedia secara suka rela sejak tahun 2015 mendirikan posko mudik di daerah Gombel.
Pengamanan mudik lebaran tahun ini kembali berkolaborasi antara Pemerintah Kota Semarang dengan TNI dan Polri.
“Insya Allah kalau untuk persiapan terutama posko-posko mudik di luar dari relawan ini sudah mulai didirikan, ada sekitar 13 titik bersama-sama dengan Pemerintah Kota Semarang, POLRI, dan TNI. Dan ini kami matur nuwun (terima kasih) juga kepada relawan-relawan karena sudah diadakan posko di Gombel ini. Gombel dipilih karena biasanya banyak orang mudiknya wilayah Solo, Jogja pasti akan melewati daerah Gombel ini. Dan tentu sudah sejak tahun 2015 di sini, teman-teman relawan sangat setia untuk di Gombel ini,” ujarnya.
Pemerintah Kota Semarang juga sudah menyiapkan terkhusus perihal akses kesehatan jika diperlukan. Tidak tanggung-tangung, dokter dari Dinas Kesehatan akan disiapkan di lokasi jika diperlukan sebagai salah satu upaya dukungan dari pemerintah Kota Semarang terhadap para relawan mudik lebaran dan juga para pemudik.
“Kami tidak berharap ada yang sakit berat, tetapi pasti kami siap menerima rujukan. Kami ada Rumah Sakit Daerah Wongsonegoro, kemudian kami ada call center 112 untuk ambulans hebat, selalu berkolaborasinya seperti itu. Mungkin kalau membutuhkan obatan-obatan atau dokter, kami dari Dinas Kesehatan tentunya siap untuk mensupport teman-teman di sini,” tandasnya.
Berdasarkan keterangan Humas Pemkot Semarang, dalam posko mudik lebaran yang tersebar beberapa titik di wilayah Kota Semarang memiliki beberapa fasilitas seperti bengkel, tempat istirahat, pos kesehatan, hingga dapur umum.
Pemerintah Kota Semarang sendiri juga siap kembali mensupport posko mudik lebaran jika terdapat hal-hal yang diperlukan untuk keamanan dan kenyamanan para pemudik. (Marhen)