Bupati Kukuhkan Suyanto Menjadi Ketua Perkumpulan BPD Kabupaten Gresik 2021-2026
Gresik, Media Humas Polri Jatim – Sebagai Ketua Dewan Pembina Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Bupati Gresik H.Fandi Akhmad Yani,SE (Gus Yani) mengukuhkan Suyanto sebagai Ketua Umum BPD masa bakti 2021-2026 se Kabupaten Gresik.
Pengukuhan yang berlangsung di Ruang Mandala Bhakti Praja Kantor Bupati Gresik pada Rabu (04/08/2021). Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Gresik Abdul Qodir serta perwakilan dari Polres Gresik dan Kodim 0817 Gresik.
Dalam sambutannya, Bupati Gresik yang akrab disapa Gus Yani ini meminta agar BPD dan Kades agar selalu berkolaborasi dan bersinergitas dalam melaksanakan pembangunan di Desa. Gus Yani juga meminta kepada seluruh anggota BPD agar jangan menjadi beban baru bagian penyelenggaraan Pemerintahan Desa. Sebaiknya saling menganggap bahwa BPD dan Kades sebagai mitra strategis.
“Dalam bekerja menjalankan tugasnya, Kepala Desa dan BPD harus selalu bermusyawarah. Kades sebagai kepanjangan tangan Pemerintah di Desa, sedangkan BPD merupakan perwakilan masyarakat Desa. Kalau kedua lembaga Desa ini saling bersinergi, maka pembangunan untuk tercapainya kesejahteraan masyarakat di Desa segera terwujud” kata Gus Yani.
Senada, Ketua DPRD Gresik Abdul Qodir menyampaikan bahwa antara Kepala Desa dan BPD tidak ada bedanya. Seperti yang disampaikan Bupati, Ketua DPRD juga berharap agar keduanya bisa bekerjasama untuk mewujudkan pembangunan Desa. Keduanya harus bermusyawarah dan bersinergi.
“Dalam penganggaran pembangunan misalnya, BPD harus berada dalam satu ruang untuk menyusun anggaran Pemerintahan di Desa, sehingga anggaran yang tersusun bisa saling mendukung untuk kesuksesan pembangunan Gresik baru” timpalnya.
Ketua pengurus Perkumpulan BPD, Suyanto didampingi sekretaris Umumnya Masduki mengatakan bahwa lahirnya perkumpulan BPD ini atas dorongan seluruh anggota BPD sebanyak 2.548 se Kabupaten Gresik. Pada kesempatan itu, dia mengajak seluruh Kepala Desa se Kabupaten Gresik untuk bersama-sama membangun dengan semangat Gresik baru.
“Insyaallah sinergitas ini akan lebih memberikan percepatan pembangunan di tingkat desa seluruh Desa di Kabupaten Gresik” tandasnya. ( eric’z/tim )