BUPATI LABURA KUNJUNGI DAN PELETAKAN BATU PERTAMA PEMBANGUNAN MASJID DAKWAH ISTIQOMAH AEK KANOPAN LABURA
Media Humas polri. [ Labura.
Sabtu ( 20/11/2021 )
Bupati Labuhan batu Utara Hendriyanto Sitorus SE MM bersama Wakil Bupati H Samsul Tanjung ST MH, Didampingi Kabid perumahan pemukiman (Perkim) Budi Syahputra Hasibuan mengunjungi lokasi pembangunan Masjid Dakwah Istiqomah sekaligus meletakkan batu pertama pengecoran pondasi dasar pada pembangunan mesjid Istiqomah (Markas Da’wah Labuhanbatu Utara) yang terletak di Jalan Hasnan Siagian, Aek Kanopan, pada hari Jumat (19/11).2021.
Mengawali kedatangan Bupati dan rombongan mengambil waktu dalam melaksanakan silaturahmi dan tatap muka bersama Badan Kemakmuran Mesjid (BKM) masjid Istiqomah, dan menyempatkan pengumpulan infaq oleh jajarannya yakni kepala OPD yang turut hadir dalam rangka ikut berperan membantu dana pembangunan mesjid Dakwah ini.
Pada kesempatan itu, Bupati Hendriyanto Sitorus mengatakan, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara siap membantu dan meringankan beban biaya pembangunan masjid Istiqomah.
“Selain pemerintah, secara pribadi saya juga akan berpartisipasi dalam percepatan pembangunan rumah da’wah ini”, ujarnya.
Selanjutnya para Jama,ah mendoakan agar Bupati .Hendriyanto Sitorus diberi hidayah dan dipilih Allah SWT agar dapat meluangkan waktunya keluar qhuruz fi,sabilillah selama 3 hari bersama jamaah Dakwah Labura.
(DZ Munthe)