Bupati Pinrang Harap Hubungan Harmonis Antara Pemerintah Desa Dan BPD

Media Humas Polri // Makassar

Kegiatan Peningkatan Kapasitas Badan Permusyawaratan Desa (BPD) melalui Pelatihan, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan para anggota BPD terkhusus di Kabupaten Pinrang.

Bacaan Lainnya

Hal tersebut disampaikan Bupati Pinrang H. Andi Irwan Hamid, S.Sos saat membuka langsung kegiatan Peningkatan Kapasitas bagi para anggota BPD di Hotel Almadera Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (17/4/2024).

“Hal ini dimaksudkan, agar proses pembangunan di setiap desa di Kabupaten Pinrang dapat terlaksana dengan baik karena diantara BPD dan Pemerintah Desa dapat memahami tugas dan fungsinya masing – masing,” ucap Bupati Pinrang.

“Kepada para anggota BPD diharapkan, senantiasa melakukan komunikasi dan membangun harmonisasi dengan Kepala Desa dan perangkatnya, sehingga berdampak pada pembangunan yang dapat dirasakan oleh masyarakat desa,” harap Bupati Irwan.

Olehnya itu,” kegiatan ini diharapkan bisa diikuti dengan seksama, sehingga esensi pelaksanaan dapat diimplementasikan dalam tugas keseharian para anggota BPD,” pungkasnya.

Turut hadir, Kepala Dinas PMD Kabupaten Pinrang Andi Mahmud Bancing, Inspektur Kabupaten Pinrang, H.M.Aswin dan pihak terkait lainnya.( Sukri )

Pos terkait