Media Humas Polri // Pinrang
Bupati Pinrang H. Andi Irwan Hamid, S.Sos, di dampingi Tim dari BPBD Kabupaten Pinrang tinjau lokasi terdampak angin kencang, di Dusun Parengki Desa Tasiwalie Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang, Provinsi Sulawesi selatan, Ahad (17/3/2024).
Bupati Pinrang, meninjau langsung kaji cepat dan assessment, yang dilakukan BPBD dan TRC sesuai perkembangan fakta lapangan atas korban terdampak angin kencang yang sampai saat ini masih bisa bertambah.
Untuk diketahui, sesuai data yang diterima dari Pusdalops-PB BPBD Kabupaten Pinrang menyebutkan, sebanyak 22 Unit rumah warga rusak terdampak angin kencang, 9 rumah diantaranya rusak berat, 1 rumah rusak sedang, dan 12 rumah rusak ringan serta 1 Unit perahu nelayan, sementara kerugian ditaksir sekitar, Rp.170.000.000.
Bupati Irwan pada kesempatan tersebut mengungkapkan, bencana seperti ini memang kerap terjadi pada musim – musim pancaroba seperti saat ini.
Olehnya itu, rasa empati dari Pemerintah Kabupaten Pinrang, akan mengupayakan langkah terbaik untuk segera menyalurkan bantuan berupa Kebutuhan pokok dan uang tunai bagi warga terdampak.
Bupati Irwan, tidak lupa mengingatkan warga, agar terus meningkatkan kewaspadaan akan potensi bencana yang masih mungkin terjadi terutama bencana alam hidrometeorologi dan angin kencang yang kerap menimpa warga yang bermukim di daerah pesisir.
Terpisah, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Pinrang DR. Rommy Manulle., M. Si menyampaikan, Assessment dan Kaji cepat TRC yang dilaporkan Pusdalops PB BPBD Kabupaten Pinrang, dan di tindak lanjuti.
“Selanjutnya Bupati Irwan setelah menerima laporan, segera turun ke lokasi bersama Regu TRC dan Pusdalops yang bertugas melakukan update pendataan sesuai fakta lapangan, agar bantuan nantinya bisa terealisasi dan tepat sasaran,” ungkap DR.Rommy. ( Sukri )