Cek Kesiapan dan Kelengkapan Personel Kapolda Kaltim Hadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan VVIP di IKN
Media Humas Polri||Kaltim
Bertempat di lapangan Mangga Dua, Sepaku, Kalimantan Timur, Polda Kaltim menghadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan VVIP dalam rangka mempersiapkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 yang akan digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN), Jumat (16/08/2024).
Apel gelar pasukan dipimpin langsung oleh Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II, Marsdya TNI M. Khairil Lubis, S.H. Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah sejumlah pejabat tinggi, antara lain Asisten Operasi Polri, Kapolda Kalimantan Timur, Kabid TIK, Karo Ops, Kabid Humas, serta para pimpinan Polres/Polresta jajaran Polda Kaltim.
Ditempat terpisah, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yuliyanto, S.I.K., M.Sc., menerangkan bahwa pentingnya kesiapsiagaan dan kewaspadaan meskipun situasi di lapangan tampak aman.
“Kita harus tetap waspada dan meningkatkan responsivitas dalam menghadapi berbagai kemungkinan. Sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait sangat penting untuk memastikan keamanan dan kelancaran seluruh rangkaian kegiatan HUT RI di IKN,” ujar Kabid Humas.(Alfian )