Ciptakan Rasa Aman Polres Bolmong Selatan dan jajaran Rutin Pam Gereja Setiap hari Minggu.
Polres Bolmong Selatan dan jajaran melaksanakan kegiatan pengamanan Ibadah umat kristiani dalam rangka menciptakan rasa aman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah digereja diwilayah Kabupaten Bolmong Selatan. Minggu 8/1/2023 pukul 08.00 wita
Pengamanan gereja yang digelar jajaran Polres Bolmong Selatan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaat di gereja, selain itu untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.
Kabag Ops Polres Bolmong Selatan Kompol Suharno melalui Kasi Humas Ipda Arnold Dien menyampaikan Pengamanan gereja ini rutin di laksanakan personil Polres dan jajaran setiap hari minggu dengan Harapan mesyarakat yang melaksanakan ibadah di hari minggu, dapat melaksanakan ibadah dengan hikmat karena adanya pengamanan dari jajaran Polres Bolmong Selatan.
Pengamanan selain dilaksanakan di hari minggu ibadah umat kristiani dilaksanakan juga pada setiap ibadah sholat jumat bagi umat muslim dan kegiatan pengamanan dudukung kegiatan patroli dialogis Sat Samapta serta Polsek jajaran Polres Bolmong Selatan dengan sasaran tempat – tempat ibadah, tempat wisata dan tempat lainnya yang berpotensi kerawanan diwilayah hukum Polres Bolmong Selatan.