DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI HUT TNI KEPULAUAN ANAMBAS YANG KE-76 MENGADAKAN PEMBAGIAN SEMBAKO
Mediahumaspolri.com ANAMBAS KEPRI – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-76 Satuan TNI di kabupaten Anambas diantaranya Lanal Tarempa, Koramil 02/Tarempa dan Lanudal Matak berkolaborasi mengadakan kegiatan serbuan vaksinasi dan pembagian sembako yang dilaksanakan di halaman mess Lanal Tarempa Jl. Kartini Tarempa Anambas, Senin (4 okteber/2021)
Tim serbuan vaksin masyarakat Maritim dan Tim Vaksinasi Gurindam Dua Belas bekerja sama dengan Tim Vaksinasi Puskesmas Tarempa kabupaten anambas bahu membahu memberikan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat Anambas untuk mempercepat program pemerintah dalam penanggulangan pandemi Covid-19 Yang ada di beberapa wilayah di Kab Anambas.
Terpantau di lokasi masyarakat cukup banyak yang datang melaksanakan vaksin dosis pertama maupun dosis kedua, ada sekitar 260 orang yang ikut mendaftar dalam kegiatan vaksinasi ini, ditambah lagi setelah vaksin langsung mendapatkan paket sembako berupa beras, minyak goreng, gula dan mie instan untuk masyarakat yang sudah ikut vaksinasi.
Pembagian sembako ini dalam rangka memperingati HUT TNI ke-76 berkat kerjasama Lanal Tarempa kabupaten anambas juga Lanudal Matak, Kodim 0318/Natuna dan Pemda Anambas.
Pada tanggal 5 Oktober 2021 kita akan meyelenggarakan Upacara Peringatan HUT TNI secara virtual dilanjutkan dengan acara ramah tamah serta Anjang Sana ke rumah Purnawirawan, Warakawuri TNI AD dan TNI AL. Ujarnya
(Tony doyok)