Dandim Sumba Barat Lepas Tiga Anggota Terbaiknya Pindah Satuan

Dandim Sumba Barat Lepas Tiga Anggota Terbaiknya Pindah Satuan

Media Humas Polri || Sumba Barat

Bacaan Lainnya

Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letnan Kolonel Czi Rahadian Firnandi, S.Hub.Int., pimpin acara laporan korps dan tradisi satuan Kodim 1613/Sumba Barat, bertempat di Lapangan Makodim Jl. Gajah Mada Kelurahan Maliti Kecamatan Kota Waikabubak Kabupaten Sumba Barat, Senin (08/08/2022).

Pada acara ini, Dandim melepas Sertu Muhammad Farid, Sertu Irfan dan Sertu Sukrin, pindah tugas ke jajaran Korem 162/ WB di Mataram Lombok NTB.

Tradisi ini merupakan salah satu acara rutin yang dilaksanakan Kodim 1613/Sumba Barat, agar anggota yang dilepas pindah satuan memiliki kebanggaan dengan satuan Kodim 1613/Sumba Barat, sehingga diharapkan dalam melaksanakan tugas di tempat yang baru, memiliki semangat dan etos kerja yang tinggi serta tetap memiliki hubungan emosional dengan Kodim 1613/Sumba Barat.

“Kepada anggota yang pindah satuan agar lebih menunjukkan dedikasi dan loyalitas di satuan baru,” ucap Dandim mengawali sambutannya.

Lebih lanjut Dandim menyampaikan, bahwa perpindahan personel di jajaran TNI AD merupakan suatu kebutuhan organisasi, sehingga apapun perintah yang diterima wajib untuk dilaksanakan dan siap ditempatkan di manapun.

Diakhir sambutannya, Dandim mengucapkan terima kasih dan rasa hormat yang setinggi-tingginya kepada anggota yang dilepas, atas dedikasi dan pengabdian selama bertugas di Kodim 1613/Sumba Barat.

“Diharapkan tetap jalin hubungan yang baik dan komunikasi dengan warga Kodim 1613/Sumba Barat, serta jadikan pengalaman jadi guru terbaik, tinggalkan hal-hal yang negatif dan bawa hal-hal positif sebagai bekal dalam pengabdian selanjutnya di tempat yang baru,” kata Dandim Letkol Rahadian Firnandi(Mrth/MHP)

Pos terkait