Demisioner Ketua Kohati Bella Elpira menyebut Zuhal Riski Sebagai Ketua HMI Cacat Konstitusi
Banda Aceh – Mediahumaspolri.com
Korps HMI-Wati Cabang Banda menginformasikan kepada publik bahwa saudara Zuhal Riski cacat konstitusi sebagai ketua HMI cabang Banda Aceh. Hal itu disampaikan Demisioner Ketua Kohati Banda Aceh, Bella Elpira pada Minggu, 17 April 2022.
“Semua orang sudah tahu, dari awal gerakannya tidak sehat, selaku kader HMI yang baik, forum konfercab tidak larikan,” kata Bella Elpira.
Tapi nyata apa? Menurutnya dengan berbagai alasan, Dia terpilih diluar forum konferensi cabang.
“Selain itu, saudara Zuhal perlu belajar lebih banyak lagi tentang organisasi, jangan terkesan arogansi, Musyawarah Kohati Cabang (Muskohcab) ke XXXV sudah selesai kita buat dan itu sudah selesai secara forum yang sah dan terpilih saudari Fara Fajrina yang didukung oleh 8 (delapan) komisariat,” ungkap Bella Elpira.
Dimana seharusnya tambahnya, Kabid Pemberdayaan perempuan (PP) juga sebagai salah satu syarat untuk saudara Zuhal bisa di Lantik 22 Maret 2022 lalu.
“Sekarang, cabang membuat tim carateker untuk buat Muskohcab ulang, begitulah dia membuat konflik di cabang Banda Aceh,” tegas Bella.
“Kebijakan Ini, jelas dapat memecahkan belah keharmonisan kader HMI sekawasan Banda Aceh,” ucapnya menaruh keprihatinan.
“Ini sangat bahaya, sosok pemimpin yang ambisius dan demi kepentingan sepihak telah berkuasa. Dan pengurus cabang sekarang masih banyak yang belum LK2. Masalah KOHATI dia urus,” cetusnya.
“Terakhir, Saya juga meminta PB HMI, Alumni HMI, dan seluruh kader HMI sekawasan Banda Aceh untuk mengevaluasi pengurus cabang tersebut. Jangan sampai pengurus cabang memotong tali silaturahmi antara komisariat-komisariat.” Tutup Bella.
Laporan : Sofyan Hs