Diduga Terindikasi Korupsi Proyek Pembangunan Shelter PKL Sumber Kabupaten Cirebon resmi dilaporkan

MEDIA HUMAS POLRI.COM//KABUPATEN CIREBON

Proyek di Dinas Perdagangan Dan Perindustrian Kabupaten Cirebon yang peruntukan nya untuk usaha mikro kecil menengah resmi dilaporkan oleh salah satu warga yang sering memperhatikan kinerja pemerintah ke Polresta Kota Cirebon.
Pelaporan ini bentuk dari ketidak puasan Saudara Insial C (pelapor) terhadap kinerja Dinas Perdagangan Dan Perindustrian Kabupaten Cirebon, yang dimana Saudara C sebagai pelapor tidak ditanggapi dengan serius perihal pengaduannya, tentang adanya pemasangan paving blok yang tidak sesuai dengan spek RAB yang ada.

Bacaan Lainnya

“Semenjak awal Sebenarnya Saya itu sudah mengadukannya kepada Kabid dan Kasi terkait temuan saya ini, namun alhasil tidak ditanggapi dengan serius, mereka beralasan menunggu temuan dari Badan pemeriksaan keuangan (BPK).
Maka dari itu akhirnya saya pun melaporkan kepada Polresta Kota Cirebon dan saya sudah berikan keterangan BAP kepada penyidik Pertanggal 31/05/2023.

Dan Saya berharap keseriusan pihak kepolisian dari unit Tipikor dalam menanggapi laporan saya ini,
jangan sampai ada pilih kasih apalagi saya membuat laporan bukan main-main, ini bentuk keseriusan saya agar para pejabat khususnya di Dinas Perdagangan Dan Perindustrian Kabupaten Cirebon bisa serius dalam mengelola anggaran yang sudah diperuntukkan nya “pungkasnya”. (Didi.S)

Pos terkait