Media Humas Polri|| Sumbawa Barat
Dalam momen bersejarah peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) Ke – 30 tahun 2023. Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), meraih sejumlah prestasi gemilang serta menerima beragam penghargaan yang mengukuhkan posisinya dalam mengemban tugas – tugas penting terkait Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (P2KBP3A).
Kepala Dinas P2KBP3A KSB, H. Tuwuh, S.AP, melalui Sekretaris Dinas, Nurul Syaspri Akhdiyanti, S. P, M. P, menyampaikan rasa bangganya terhadap pencapaian yang luar biasa ini. Dimana dalam upacara peringatan Harganas Ke – 30 tersebut yang berlangsung di Kota Bima pada Kamis, 27 Juli 2023, dan dihadiri oleh berbagai pihak penting seperti Inspektur Utama BKKBN RI, Gubernur NTB, TP.PKK, serta seluruh Bupati dan Walikota beserta stafnya, Kepala OPD Kabupaten Kota Instansi Vertikal, dan berbagai organisasi wanita yang juga turut meramaikan acara tersebut.
“Tidak hanya sekadar menjadi peserta, Kabupaten Sumbawa Barat berhasil meraih sejumlah penghargaan prestisius yang menjadi bukti nyata komitmennya dalam menjalankan misi pelayanan KB pasca persalinan,” kata Nurul Syaspri Akhdiyanti, S. P, M. P kepada media, Kamis (10/08/2023).
Ia mengungkapkan, bahwa Kabupaten Sumbawa Barat mendapatkan tempat di podium tertinggi dalam tingkat provinsi NTB dengan meraih gelar juara 1 sebagai Kabupaten/Kota terbaik dalam kegiatan Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor. Pencapaian lainnya, Kabupaten Sumbawa Barat berhasil memperoleh posisi juara 2 pada tingkat nasional dalam kategori yang sama.
Prestasi tak hanya diraih oleh daerah, namun individu-individu berdedikasi juga turut mendapatkan pengakuan. Fety Fatihiah, dengan semangat KB lestari selama 20 tahun, diakui sebagai KB Lestari 20 Tahun Terbaik tahun 2023 di Provinsi NTB. Sementara itu, Hadijah dinobatkan sebagai kader terbaik PPKBD (Program Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Berencana dan Kependudukan) tahun 2023 pada tingkat provinsi Nusa Tenggara Barat.
“Prestasi yang diukir oleh Kabupaten Sumbawa Barat dan para individu teladan ini semakin menguatkan komitmen mereka untuk terus menerus berkontribusi dalam membangun keluarga yang kuat, harmonis, dan sejahtera serta mendorong kemajuan dalam bidang pengendalian penduduk, keluarga berencana, pemberdayaan perempuan, dan perlindungan anak-anak di wilayah Provinsi NTB,” pungkasnya. (R.Taka Mhp)