Media Humas Polri || Polres Grobogan
Organisasi Wanita Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVIII Kodim 0717/Purwodadi dan Bhayangkari Polres Grobogan menggelar olahraga senam bersama.
Kegiatan senam bersama itu, dilaksanakan di Taman Ir. Soekarno, Purwodadi, Grobogan, Minggu (24/9/2023).
Ketua Bhayangkari Cabang Grobogan Wenny Dedy Anung mengatakan, senam bersama itu merupakan salah satu kegiatan dalam rangka mendukung sinergitas TNI Polri di Grobogan.
‘’Hari ini Bhayangkari Cabang Grobogan bersama Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0717/Grobogan mengikuti kegiatan senam SKJ,’’ kata Ketua Bhayangkari Cabang Grobogan.
Wenny Dedy Anung mengatakan, senam bersama ini menunjukkan adanya semangat kebersamaan dan silahturahmi antara keluarga besar Persit dan Bhayangkari di Kabupaten Grobogan.
“Yang terpenting silahturahmi kita dalam kegiatan ini terjalin dengan baik. Senam ini untuk menumbuhkan rasa kebersamaan, rasa sinergi serta menjaga kesehatan,” ujar istri Kapolres Grobogan Dedy Anung Kurniawan ini.
Senam SKJ itu sendiri, sejatinya digelar Kodim 0717 Grobogan dalam rangka menyambut serta memeriahkan HUT TNI ke-78 dan HUT Kodam IV/Diponegoro Ke-73.
Selain senam bersama, dalam acara itu juga dilaksanakan serangkaian kegiatan seperti bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM ) hingga donor darah.
‘’Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Persit dan Bhayangkari di Grobogan ini, sehingga tercipta kebersamaan melalui olahraga senam bersama,’’ ungkap Ketua Bhayangkari Cabang Grobogan.
‘’Harapannya, kebersamaan Persit dan Bhayangkari di Grobogan ini juga dapat mendukung sinergitas TNI Polri khususnya Kodim 0717/Grobogan dan Polres Grobogan yang selama ini telah berjalan sangat baik,’’ tandas Wenny Dedy Anung.(fiq)