Edukasi Ops Zebra Lodaya 2022 Unit Lantas Polsek Seltim Ciko Bentangkan Spanduk
Media Humas Polri Com | POLRES CIREBON KOTA
Ketika sebuah operasi diharapkan bisa tepat sasaran dan berjalan dengan baik. Banyak cara digunakan dengan cara yang sangat mudah dan simple.
Kanit lantas Polsek Seltim Polres Cirebon Kota Akp Zaitun, SH memiliki cara tersendiri untuk memberikan informasi adanya Ops zebra Lodaya 2022 yaitu dengan membentangkan spanduk di lampu merah. Senin (10.10.22)
Kapolres Cirebon Kota AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH menyampaikan, dengan berdiri di Peremapatan Lampu merah Kanggraksan Jln. A. Yani ( arah dari Terminal Bus Harjamukti ) Kota Cirebon. Jajaran unit lantas Polsek Seltim, sosialisasi Ops Zebra lodaya 2022 pada warga ketika berhenti karena lampu berwarna merah.
Lanjut Fahri “Spanduk sepanjang 4 meter dibentangkan oleh 3 orang personel dengan tulisan *Sat lantas Polres Cirebon Kota menggelar Ops Zebra Lodaya 2022, tertib berlalu lintas guna mewujudkan kamseltibcar lantas yang presisi* disertai dengan tanggal 3 – 16 Oktober 2022”. Ujar mantan Kasubdit Gakkum PMJ ini.
“Selanjutnya personel edukasi kepada pengguna jalan secara langsung yang sedang berhenti menunggu lampu berwarna hijau, dihimbau untuk tidak melakukan pelanggaran”. Papar Kapolres Ciko melalui kasat lantas Polres Cirebon Kota Akp Triyono Raharja, S.IK.MH.CPHR didampingi kanit lantas Polsek Seltim Akp Zaitun, SH.
Ditambahkan Triyono “Para warga dihimbau dilarang berkendara R2 penumpannya lebih dari 2 orang, agar menggunakan helm standar SNI, dilarang menggunakan Ponsel saat berkendara, dilarang melawan arus, dilarang berkendara dalam keadaan pengaruh minuman Alkohol”. Jelas pama asli Indramayu ini.
” bagi pengguna R4 wajib menggunakan safty belt serta berkendara dilarang melebihi batas kecepatan umum”. Papar Akp Triyono Raharja, S.IK.MH.CPHR alumni Apol 2013 Ciko ini.
Diharapkan dengan edukasi ini, Pengguna Jalan akan lebih berhati – hati saat berkendara di jalan raya dan mematuhi peraturan lalu lintas. Menekan terjadinya fatalitas korban laka lantas dan terciptanya kamseltibcarlantas yang lebih baik, aman dan kondusif. Jelas Kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, S.H.,M.H.@Budi