Gebyar kreasi Pentas seni hari kenaikan Kelas dan perpisahan kelas 6 SD Negeri Ciberes
Media Humas Polri || Subang
SD NEGERI CIBERES Kalisumber,Desa Ciberes, Kecamatan Patokbeusi, Kabupaten Subang Jawa Barat, mengadakan Gebyar kreasi Pentas seni hari kenaikan Kelas dan perpisahan kelas 6.
Kepala Sekolah H. Lilis Sumiati., S.Pd beserta komite Adim mengadakan kegiatan kenaikan kelas dan pelepasan siswa-siswi kelas 6, dihibur dengan kesenian Upacara Adat Sunda, sabtu 29 Juni 2024.
Perpisahan digelar di halaman Sekolah dan berbagai kesenian di tampilkan kreasi anak-anak seperti tarian sisingaan,penonton sangat antusias yang nyawerpun saling bergatian serta seni tari, seni suara yang diperagakan siswa siswi SD Negeri Ciberes.
Acara dihadiri orang tua siswa siswi, perwakilan dari pemerintahan desa, Korwil Patokbeusi H. Tatang Karya Priatna S.Pd, Pengawas sekolah Warkim S.Pd MM, satker bos H. Wawan dan Komite Sekolah Adim.
Dalam sambutan Kepala Sekolah H. Lilis Sumiati., S.Pd menyampaikan siswa siswi berjumlah 243 orang dan untuk kelas satu sampai kelas lima semuanya naik kelas serta untuk kelulusan kelas enam berjumlah 44 orang semuanya lulus, bisa melanjutkan ketingkat yang lebih tinggi lagi ada yang ke smp, pondok pesantren dan sanawiyah, bapak dan ibu ditahun tahun sekarang ini kita juga mengikuti beberapa kegiatan yang diselenggarakan oleh dinas pendidikan maupun lembaga yang lainnya, Alhamdulillah ada beberapa tingkat lomba mendapat juara diantaranya pada festival lomba bahasa ibu kita mendapat juara tiga untuk bidang mengarang carpon, di acara gema pramuka kita mendapat juara umum untuk regu putra penggalang putra kemudian untuk siaga mendapat juara satu kreasi tari, otrad Olahraga Tradisional sumpitan juara tiga, Adang/ gala santang juara satu menjadi perwakilan ke tingkat Kabupaten,FLS2N Festival Lomba Siswa seni Nasional juara perwakilan dari Kecamatan Patokbeusi ditingkat Kabupaten dibidang nyanyi Solo.
hasil pantauan media acara perpisahan kelas 6 SDN Ciberes berjalan dengan lancar dan aman, beberapa orang tua siswa menjelaskan kepada Media Humas Polri, “sangat bangga dengan sekolah SD Negeri Ciberes ini berhasil dalam bidang lomba yang diselenggarakan dari dinas pendidikan dan lembaga lainnya, harapan saya setiap tahun juara terus amin.” pungkasnya (H2R)