Gerai Vaksinasi Polri Polresta Pontianak digelar Di Halaman Gereja Santo Heronimus Pontianak
PONTIANAK – Media Humas Polri
Gerai Vaksinasi Polri Polresta Pontianak digelar Di Halaman Gereja Santo Heronimus Kapolsek Pontianak Timur KOMPOL ABDUL MALIK,.S,Ip,.M,Sos didampingi Wakapolsek IPTU KAMITO hadir pimpin Personil lakukan Pengamanan, Jum’at (01/04/2022).
Mendukung Program Pemerintah Percepatan Penanganan Covid-19 agar Masyarakat tetap sehat dan Memulihkan Perekonomian Nasional Kapolsek Pontianak Timur didampingi Wakapolsek beserta Personil hadir dan lakukan Pengamanan Vaksinasi Massal yang diadakan di Gereja Paroki Santo Heronimus Jl.Yam Sabran Kel.Tanjung Hulu Kec.Pontianak Timur.
Vaksinasi Massal yang diadakan merupakan Gerai Vaksinasi Polri Polresta Pontianak untuk seluruh Masyarakat dengan Dosis Vaksin Tahap I, 2 dan 3 (Booster).
Kegiatan tersebut terselenggara atas Kerja Sama Polresta Pontianak /Polsek Pontianak Timur, UPT Puskesmas Tanjung Hulu dan Pihak Gereja Paroki Santo Heronimus yang dilakukan sebagai upaya untuk menekan angka kasus COVID-19.
Adapun Rangkaian kegiatan Vaksinasi yaitu Peserta Vaksinasi yang sudah hadir dan mengambil nomor antrian selanjutnya mengisi Formulir Pendaftaran untuk keperluan administrasi, Para peserta Vaksinasi menunjukan formulir vaksin pertama dan Formulir yang telah diisi kepada Petugas Vaksinasi di Bagian Pendaftaran sebagai syarat Administrasi keikutsertaan dalam Vaksinasi Covid-19, Peserta Vaksinasi dilakukan Tes Suhu dan tensi Darah Selanjutnya dilakukan Screening Kesehatan oleh Tim Vaksinasi peserta memberikan informasi terkait kondisi kesehatan terkini dan Tim Vaksinasi memberikan pertanyaan terkait riwayat kesehatan peserta dan apabila dinyatakan Sehat dan memungkinkan maka selanjutnya dapat dilakukan Vaksinasi, Peserta vaksin yang telah melaksanakan vaksinasi selanjutnya akan di observasi selama ± 30 menit, apabila selama observasi tidak ditemukan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI), maka peserta akan menerima Kartu Vaksinasi.
Kegiatan Gerai Vaksinasi Massal tersebut diselenggarakan dalam rangka mensukseskan Program Vaksinasi Oleh Pemerintah yang diberikan secara gratis dan bertahap bagi masyarakat dengan tujuan meningkatkan imunitas untuk meminimalisir penyebaran Virus Covid 19.
( Khairul.S/Trisyanto )