Grebek Vaksinasi Kecamatan Lingsar Guna Wujudkan Herd Immunity
Media humas polri || Lingsar – Wujudkan pencapaian herd Immunity PKM kecamatan Lingsar bersinergi dengan TNI-Polri melaksanakan kegiatan vaksinasi baik dosis pertama,kedua maupun booster serta vaksinasi anak 6-11 tahun yang dilaksanakan di yayasan peduli anak desa Langko dan SMA 1 Lingsar , Rabu (02/03/2022).
Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi di kecamatan Lingsar melibatkan PKM Sigerongan di bawah pimpinan dr. Fitria dan PKM Lingsar, serta dipantau dan diamankan oleh Bhabinkamtibmas Desa Langko Aiptu Agung Suartama dan Bhabinkamtibmas Desa LingsarAipda Ida Bagus Gede Adhi Putra.
Kapolsek Lingsar Iptu Riski Meirika, S.Tr.K menjelaskan,”pelaksanaan grebek vaksinasi di wilayah hukum Polsek Lingsar dimotori oleh PKM yang ada di kecamatan guna mewujudkan pencapaian herd Immunity.”
Pengamanan dan pengawasan kegiatan dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas dengan Bhabinsa yang ada di Polsek Lingsar maupun Koramil Lingsar.
Keseluruhan kegiatan vaksinasi menggunakan vaksin jenis sinovac dengan pencapaian 38 orang anak usia 6-11 tahun serta 67 orang dewasa.
“Bersinergilah bersama di dalam melaksanakan tugas dan program vaksinasi guna mewujudkan pencapaian herd Immunity di Kecamatan Lingsar,”tutupnya.
Sofiandi (MHP)