Gubernur Kalbar H.Sutarmidji Bersama Bupati Melawi H.Dadi Resmikan Jembatan Melawi II
Media Humas Polri || Melawi
Jembatan Melawi 2 yang membentang di atas Sungai Melawi Kabupaten Melawi diresmikan oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmiji, SH, M.Hum serta Bupati Melawi H.Dadi Sunarya Usfa Yursa, S.Pd, Rabu (24/08/2022).
Peresmian jembatan ini sanggat ditunggu-tunggu oleh masyarakat di Kecamatan Pinoh Utara sejak selesai beberapa bulan yang lalu, kehadiran jembatan ini memudahkan akses masyarakat di kecamatan Pinoh utara menuju Ibu kota Kabupaten Melawi yang berada di Kecamatan Nanga Pinoh sehingga dapat menghidupkan perekonomian masyarakat di kedua kecamatan ini.
“Jembatan melawi 2 merupakan program ekonomi daerah dan mimpi besar masyarakat kabupaten melawi yang telah lama dinantikan maka menyelesaikan jembatan ini termasuk menjadi prioritas utama” ungkap H. Dadi
Dia juga menambahkan, infrastruktur jembatan ini menjadi salah satu aspek penting dalam meningkatkan pembangunan di kabupaten melawi, sebab dengan kehadiran jembatan melawi 2 ini sangat dibutuhkan, serta kehadirannya disambut baik oleh masyarakat karena manfaatnya bisa dirasakan langsung.
Sementara itu Gubernur Kalbar H. Sutarmiji menyampaikan rasa bangganya bisa turut hadir pada peresmian jembatan melawi 2 ini, dengan adanya Jembatan melawi 2 masyarakat dapat memperoleh kesempatan baru untuk meningkatkan perekonomian, karena mudahnya akses yang akan didapat masyarakat, ucap sutarmiji.
“Sebagai informasi, jembatan yang membentang di atas Sungai Melawi ini memiliki panjang 245 meter, dengan lebar jalur kendaraan 6 meter”.
Peresmian tersebut ditandai dengan penekanan tombol bersama-sama oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmiji dan Bupati Melawi H.Dadi.
“Atas nama kita semua, Jembatan Melawi 2 saya resmikan dengan mengucapkan Basmallah,” ucap H. Sutarmiji.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Anggota DPRD Provinsi Kalbar dari PAN dan Hanura, Wakil Bupati Sintang, anggota DPRD Kab. Melawi, Sekda Kab. Melawi , para Kepala OPD dilingkup Pemda Melawi, serta beberapa jajaran Forpimda Kab. Melawi, dan para perangkat Desa dilingkungan Pemerintah Kabupaten Melawi.
( Trisyanto / Khairul.S )