Hadiri Acara Malang Bersholawat, Kapolres Malang Pastikan Situasi Kondusif
Mediahumaspolri || Malang
Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat bersama Dandim 0818 Malang-Batu Letkol Inf Taufik Hidayat beserta Pejabat Utama Polres Malang meninjau pengamanan acara religi bertajuk ‘Malang Bersholawat’ di Stadion Kanjuruhan, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Kamis (18/8/2022) malam.
Turut mendampingi diantaranya Waka Polres Malang Kompol Rizky Tri Putra, Kasdim 0818 Mayor Inf Aditya, Kabag Ops Polres Malang Kompol Wahyu Setyo Pranoto, Kasat Lantas AKP Agnis Juwita Manurung, Kasat Intelkam IPTU Bambang Sulistyono, dan Kanit Regident Satlantas IPTU Widyagana Putra Dhirotsaha.
Adapun yang memeriahkan acara ini yakni Syech Abdul Qodir Assegaf atau kerap disapa Habib Syech bersama para Kyai dan Ulama. Acara begitu meriah, dihadiri oleh jamaah dari berbagai usia datang untuk menggelar doa dan mengikuti sholawat bersama ini.
Sebelum dimulai, Kapolres Malang bersama Dandim 0818 memastikan dan meninjau prosedur keamanan lingkungan sekitar sehingga diharapkan dapat menunjang kelancaran acara.
Personel Gabungan Pengamanan dari TNI-Polri, Satpol PP Kabupaten Malang beserta Banser dan Linmas juga disiagakan sesuai dengan plotingan tempat dan tugas masing-masing.
Kapolres Malang mengatakan, acara dalam memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 yang dilakukan dengan menggelar doa bersama dan bersholawat ini, diharap memberikan berkah bagi seluruh masyarakat Kabupaten Malang dan sekitarnya.
Untuk itu, demi kelancaran acara ini, Kapolres Malang bersama Dandim 0818 selain berkeliling lokasi juga memberikan arahan kepada Personil untuk selalu siap siaga, waspada dan peduli terhadap sekitar.
Demi kelancaran arus lalu lintas, Satlantas Polres Malang juga melakukan pengaturan arus lalulintas yang ada di sepanjang jalan Stadion Kanjuruhan serta di beberapa persimpangan.
Sementara itu, Kapolsek Kepanjen Kompol Sri Widyaningsih bersama Anggota juga memberikan himbauan-himbauan Kamtibmas kepada para Jamaah. Ia juga mengingatkan barang pribadi milih Jamaah untuk selalu dalam pengawasan mereka.
Kapolres Malang berharap, dari dimulainya acara hingga selesainya para Jamaah kembali kerumah masing-masing bisa berjalan dengan lancar dan kondusif, tidak ada gangguan Kamtibmas maupun kendala suatu apapun.(eddymhp//rlsreshum)