Horee!! 26 Prajurit dan PNS Kodim Sragen Naik Pangkat
Media Humas Polri || Sragen
Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Yoga Yastinanda, S.I.P memimpin upacara Laporan Korps Kenaikan Pangkat Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Kodim 0725/Sragen Periode 1 Oktober 2022. Selain naik pangkat, ada 6 Prajurit yang memasuki masa pensiun. Upacara corp rapot berlangsung hikmat dan dilaksanakan di aula Guyub Rukun Makodim, Sragen, Jateng, Senin (03/0/10/2022).
Dalam amanatnya Dandim mengatakan atas nama Komando mengucapkan
selamat kepada anggota yang pada saat ini memperoleh penghargaan
dari Negara berupa kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari
pangkat semula.
“Kenaikan pangkat bagi personel TNI merupakan wujud dan penghargaan Negara dan pimpinan, atas prestasi yang telah kita tunjukan selama mengemban tugas dan tanggung jawab dengan konsekuensi untuk selalu menjaga, memelihara dan memberikan suri tauladan dalam pelaksanaan tugas maupun kehidupan sehari-hari. Semoga kenaikan pangkat ini bisa menjadi pendorong semangat dan motivasi untuk semakin meningkatkan kinerja dalam mengemban tugas dan tanggung jawab ke depannya,” katanya
“Kepada anggota yang melaksanakan MPP, saya mengucapkan
terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian selama berdinas di TNI Angkatan Darat, pensiun di lingkungan TNI merupakan hal yang biasa dan diharapkan
selama melaksanakan MPP, bisa mempersiapkan diri untuk kembali ke masyarakat dan mempersiapkan semua administrasi yang diperlukan menjelang pensiun. Jaga terus tali silahturahmi
maupun komunikasi dengan keluarga besar Kodim 0725/Sragen,” pesan Letkol Yoga.
Upacara laporan corp kenaikan pangkat dan MPP diikuti oleh Seluruh Perwira, perwakilan Prajurit, PNS dan Persit Kodim Sragen. Dalam acara tersebut Dandim secara simbolis menyematkan pangkat dan memberikan piagam penghargaan kepada Prajurit yang memasuki masa pensiun.
Mengakhiri acara, seluruh peserta upacara memberikan selamat kepada yang naik pangkat dan pensiun.
Kontributor : Jiyanto
Editor : Mhn