HUT Ke 5 Gereja GKJW Ringinpitu Koramil 0818 Kromengan dan Polsek Mempererat Silaturahmi Antar Umat Beragama

HUT Ke 5 Gereja GKJW Ringinpitu Koramil 0818 Kromengan dan Polsek Mempererat Silaturahmi Antar Umat Beragama.

Mediahumaspolri || Malang

Bacaan Lainnya

Danramil 0818/34 Kromengan yang di wakilkan Batuud Pelda Jainuri bersama Muspika Kromengan menghadiri kegiatan Ibadah kebaktian dalam rangka HUT ke 5 bertempat di Gereja GKJW RINGINPITU desa Peniwen Kecamatan Kromengan dengan tema BERBUAH DAN MENJADI BERKAT. Minggu malam (25/9/22)

Kegiatan Ibadah ini di hadiri ± 350 orang jemaat dengan di pimpin Pendeta Gereja GKJW Ringinpitu Ibu Yuyun Purwandini.

Batuud Pelda Jainuri dalam sambutannya mengucapkan selamat ulah tahun yang ke 5 bagi gereja GKJW Ringinagung, semoga gereja GKJW Ringinagung menjadi tempat ibadah yang bisa mempersatukan dan memupuk silaturrahmi antar umat beragama yang ada wdi wilayah Kromengan, khususnya di desa Peniwen.

Selain itu kita dari pihak Koramil 0818/34 Kromengan bersama Polsek Kromengan akan mendukung kegiatan ibadah yang diselenggarakan di Gereja GKJW Ringinagung, yaki dengan melaksanakan pengamanan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas, dengan harapan memberikan rasa aman dan tenanag di saat melaksanakan ibadah

Kami berharap dengan hadirnya petugas Babinsa dan Bhabinkamtibmas ditengah-tengah masyarakat khususnya para jemaat yang melaksanakan Ibadah dapat berjalan dengan hikmat tanpa adanya rasa takut atas ancaman gangguan Kamtibmas. “imbuhnya(eddymhp)

Pos terkait