Media Humas Polri || Labuhanbatu
Warga Desa Pasir Limau Kapas Panipahan Riau, sepulang dari Pekan Ajamu Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu, dengan mengendarai sepeda motor sewaktu melintasi jembatan Desa Sei Rakyat Kecamatan Panai Tengah sepeda motornya melintasi curahan minyak goreng yang akhirnya terpeleset jatuh sementara isteri yang dibonceng bersama anak balitanya langsung jatuh ke sungai Berumun, Selasa ( 13/06/2023) sekira pukul 17.00 Wib.
Menurut saksi mata Ishak yang sehari-hari nya mengatur lalu lintas di jembatan itu mengatakan. Begitu kejadian jatuhnya ibu dan anak balitanya ke sungai Berumun, teman sekerjanya Ridwan Warga Kampung Manggis Desa Sei Rakyat yang masih berada di jembatan itu langsung mencebur ke sungai dan membantu ibu dan anak itu ditarik kepinggir dan juga dibantu warga lain membawa sampan hingga akhirnya ibu dan anak ini dapat diselamatkan.
Menurut penuturan Ishak, Jembatan ini sering sudah memakan korban bahkan beberapa tahun lalu sudah memakan korban jiwa dan bulan Lalu sepeda motor warga Dusun Keramat juga jatuh ke Sungai dan sampai saat ini belum dapat dan hari ini seorang ibu dan anak balitanya tercebur ke sungai dengan baik dapat diselamatkan.
Sementara terkait kondisi jembatan yang menghubungkan Labuhanbatu dengan Provinsi Riau itu, menurutnya cepat rusak karena angkutan truck diatas kapasitas dan banyaknya alat-alat berat yang lewat, saat ini menurut Ishak untuk pengamanan bagi Pengendera. Sepeda motor lantai jembatan seluruhnya dari besi sebaiknya jalur sepeda motor diberi pengamanan sehingga tidak licin yang sering Pengendera sepeda motor jatuh.
Dalam kesempatan ini Ishak mengharapkan dapat memiliki rompi pelampung untuk membantu bilamana ada yang tercebur ke sungai dapat minimal memberikan pertolongan dengan langsung membantu dengan memakai rompi pelampung atau setidaknya melemparkan pelampung itu kepada korban, mudah-mudahan permohonan ini dapat ditanggapi pihak. terkait.
Kepala Desa Sei Rakyat Kecamatan Panai Tengah H.Abdul Wahab Nasution, membenarkan adanya kejadian seorang ibu dan anak balita warga Pasir Limau Kapas Panipahan Riau tercebur ke Sungai Berumun dan berhasil diselamatkan warga Kita,sebut Kades ini. (Thamrin Nasution)