IMBAS PT EINS TREND LAKUKAN PHK MASSAL TERHADAP KARYAWAN DAN LINGKUNGAN SEKITAR

Media Humas Polri // Purwakarta jabar

Akibat dari situasi ekonomi yang tidak menentu yang pernah melanda negeri ini berdampak besar terutama pada pelaku usaha maupun daya beli masyarakat, seperti beberapa perusahaan yang berada di Purwakarta minggu,18 Juni 2023.

Bacaan Lainnya

Di Purwakarta sejak tahun 2007 telah berdiri perusahaan besar yang bergerak di bidang Garmen salah satunya yaitu PT.EINS TREND yang berlokasi di Kecamatan Campaka Kabupaten Purwakarta Provinsi Jawa Barat.

Sejak perusahaan tersebut beroperasi telah banyak memberikan kontribusi terhadap lingkungan sekitar maupun daerah lain dikarenakan PT.EINS TREND banyak memperkerjakan karyawan hingga ribuan orang,hal ini memberikan kontribusi lain terhadap lingkungan dengan banyak nya berdiri rumah kost-kostan untuk warga pendatang dan perekonomian warga lingkungan sekitar ikut terbantu.

Namun hal ini hanya berlangsung belasan tahun dan perusahaan mengalami kemunduran dalam usahanya ini dibuktikan dengan adanya penutupan beberapa bagian produksi / Factory sehingga perusahaan dari tahun sebelumnya telah banyak melakukan Pemutusan hubungan kerja ( PHK ) secara bertahap dan sampai sekarang hanya tersisa 2 ( dua ) factory dan itupun tersiar kabar akan ditutup pula.

Imbas dari banyaknya penutupan dari beberapa bagian produksi/factory ini meninggalkan situasi ekonomi yang sulit bagi lingkungan sekitar dan juga para karyawan yang mendapatkan pemutusan hubungan kerja tersebut untuk mencari kembali lapangan pekerjaan lain.

Para pekerja hanya berharap kepada perusahaan apabila terkena Pemutusan hubungan kerja ( PHK ) bisa mendapatkan keadilan dalam artian pembayaran pesangon dan lainnya sesuai dengan aturan yang berlaku di negeri ini,jangan sampai adanya dugaan permainan nilai pembayaran yang tak sesuai aturan karena bagaimanapun para karyawan tersebut turut memberikan kontribusi yang sangat besar terhadap perusahaan.

Tersiar kabar bahwa PT.EINS TREND membuka kembali pabrik atau perusahaan didaerah Jawa Tengah dan hal ini membuktikan perusahaan bukan pailit atau bangkrut dan kalau memang perusahaan sekarang benar benar akan tutup total tidak menyisakan suatu masalah terutama dalam pembayaran hak para karyawan. (Endar/rek)

Pos terkait