Jaga Alam Babinsa Koramil 1613-01/Loli DLK dan BRI Sumba Barat Bersama Warga Lakukan Penghijauan

Jaga Alam Babinsa Koramil 1613-01/Loli DLK dan BRI Sumba Barat Bersama Warga Lakukan Penghijauan

Media Humas Polri || Sumba Barat NTT

Bacaan Lainnya

Babinsa 01/Loli, Kodim 1613/Sumba Barat Sertu Filo Mino Dacosta ikut serta melaksanakan penghijauan penanaman pohon seperti Mahoni dan pohon buah-buahan seperti Jambu Mente, Durian dll.

Sertu Filo Mino Dacosta mengatakan kegiatan penghijauan dilakukan bersama Bhabinkamtibmas, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sumba Barat, BRI Cabang Waikabubak beserta warga masyarakat setempat di Dusun 6 Rabariri Desa Tebara Kecamatan Kota Waikabubak Kabupaten Sumba Barat, Kamis (18/08/2022)

Dalam pelaksanaan penanaman pohon bersama ini untuk penghijauan, agar menjadikan menjadi hijau, sejuk dan nyaman, maka Babinsa Sertu Filo Mino Dacosta bersama Bhabinkamtibmas ikut serta menanam agar Desa binaanya menjadi asri”, Ungkap Babinsa.

Dijelaskan kegiatan ini dilakukan sebagai aparat tertorial khususnya Babinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai upaya mendukung program penghijauan yang dicanangkan Pemerintah dengan terjun langsung bersama masyarakat adalah kerja nyata para aparat teritorial bersama masyarakat tetap menjaga dan lestarikan alam.

Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat seperti kegiatan penghijauan ini sebagai wujud peran aktif para Babinsa dalam setiap pelaksanaan tugasnya, pungkasnya.

Melalui penghijauan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi keseimbangan alam. Menanam pohon sama juga dengan menghijaukan kembali alam, dengan demikian lingkungan akan menjadi sejuk, segar dan asri serta supaya tidak terjadi banjir dan longsor.(Mrth/MHP)

Pos terkait