JALIN SINERGITAS PERSONIL TNI POLRI JALAN BARENG LAKSANAKAN GIAT PATROLI DAN SAMBANG WARGA

Media Humas Polri // Purwakarta jabar

Personil TNI dan Polri dari Koramil dan Polsek Campaka yang mempunyai mandat sebagai Babinsa dan Bhabinkamtibmas di Desa Cikumpay Kecamatan Campaka Kabupaten Purwakarta terus jalin sinergitas dengan selalu bersama atau jalan bareng laksanakan giat patroli dengan menyambangi warga di daerah binaannya.

Bacaan Lainnya

Giat ini dilakukan untuk terus memelihara Kamtibmas dan memberikan rasa nyaman dan aman terhadap masyarakat sesuai dengan tupoksi nya,mengapa terus di lakukan giat patroli seperti ini?

Jawabannya adalah karena Desa Cikumpay merupakan salah satu desa yang begitu kompleks dari segi wilayah yang luas,dan daerah yang termasuk kawasan industri serta perkebunan dan dibutuhkan tenaga ekstra untuk memelihara dan menciptakan situasi yang kondusif.

Disamping itu banyaknya jumlah penduduk karena bagaimanapun yang namanya kawasan atau daerah industri dipastikan banyak pendatang baru yang menjadi tenaga kerja dari perusahaan yang ada di daerah tersebut.

BRIPKA MARTULLAH SOBIRIN .SH selaku Bhabinkamtibmas Desa Cikumpay terus berusaha semaksimal mungkin mewujudkan bagaimana daerah binaannya khususnya dan kecamatan Campaka bisa kondusif jauh dari gangguan Kamtibmas dan hal ini jelas membutuhkan tenaga ekstra dengan dibantu bareng mitranya yaitu SERTU BASUKI yang juga merupakan Babinsa desa yang sama.

” Walaupun dengan situasi daerah binaan yang begitu luas dan kompleks didalamnya kami terus berusaha memberikan hasil terbaik dengan memelihara dan memperkuat sinergitas dengan TNI melalui Babinsa dan elemen lainnya baik itu Pemerintahan Desa dan elemen masyarakat lainnya” tutur BRIPKA MARTULLAH.S.SH

” Sesuai dengan arahan dan perintah dari pimpinan kami pula kami berusaha melaksanakan perintah dengan penuh tanggung jawab karena bagaimanapun dipundak ini banyak tanggung jawab yang besar yang harus kami realisasikan dengan penuh tanggung jawab” tutupnya.

Patroli dan sambang warga ini hari ini Senin 12 Juni 2023 dilaksanakan dengan mengunjungi atau menyambangi salah satu aset berharga yang berada di Desa Cikumpay yaitu perusahaan perusahaan dengan menyampaikan HARKAMTIBMAS dengan humanis dan dialogis. (randy/rek)

Pos terkait