Jalinsum di Kecamatan Panai Hulu Sudah Menjadi Anak Sungai Namun Tidak Ada Tindakan Pemkab Labuhanbatu Fan Provinsi Sumut Untuk Memperbaikinya

Media Humas Polri || Labuhanbatu

Jalan Lintas Sumatera ) Jalinsum ) di Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu lebih kurang delapan tahun tidak pernah mendapat perbaikan. sehingga kondisinya sangat terlalu parah, sementara jalan ini kelas III dengan kapasitas angkutan delapan ton. namun walaupun jalan ini kondisinya cukup memprihatinkan pengangkutan pada umumnya diatas dari kapasitas jalan dan ini lebih kurang dari 100 truck yang melintasi jalan ini setiap harinya.

Bacaan Lainnya

Kerusakan Jalinsum ini pernah dihiasi oleh unjuk rasa dari Masyarakat Kecamatan Panai Hulu dan di mediasi putra Kecamatan Panai Hulu yang menjadi Anggota DPRD Labuhanbatu Mblin Juahta Tarigan dari Partai Golkar, Indra Riadi dari Partai Perindo dan Ir.Sujarwo yang dari Partai PDI-P yang pada akhirnya melakukan Rapat Dengar Pendapat antara Masyarakat dengan Pengusaha Perkebunan kelapa sawit yang ada di Kecamatan Panai Hilir. Panai Tengah dan Panai Hulu yang dilaksanakan di kantor DPRD Labuhanbatu.

Hasil dari Dengar Pendapat ini setiap Perusahaan mengkontribusikan bahan material berupa pasir+batu 15 truck untuk penimbunan awal dan 2 truck setiap bulannya untuk penyisipan, akan tetapi setelah dilaksanakan penimbunan dengan 15 truck setiap Perusahaan ini seakan tidak terlihat perobahan dari kondisi jalan ini.munhkin karena keadaan jalan ini teramat parah kerusakannya.

Apalagi turun hujan jalan ini semakin parah ditambah pembatasan muatan terus semua pengangkutan bermuatan diatas kapasitas jalan termasuk pengangkutan CPO milik PTPN-IV Kebun Ajamu.

Walaupun sudah bertahun-tahun jalan ini dirasakan Masyarakat khususnya Panai Hulu belum pernah Bupati Labuhanbatu dr H Erik Adtrada Ritonga MKM secara khusus turun kelokasi untuk mencari tahu apa yang dikeluhkan Masyarakat terkait dengan rusak ya jalan ini

Masyarakat Panai Hulu berharap agar jalinsum ini dapat segera diperbaiki karena Masyarakat merasakan perekonomian mereka agak turun akibat rusaknya jalan ini
karena jalan ini satu-satunya jalan lintas perekonomian Masyarakat.( Thamrin Nasution)

Pos terkait