Media Humas Polri // Mesuji
Kapolres Mesuji AKBP Ade Hermanto S.H, S.IK, CPHR mengungkapkan ketersediaan Bahan Pokok yang ada di Pasar Simpang Kecamatan Simpang Pematang Mesuji Lampung dalam kondisi mencukupi dan harga masih relatif normal, dapat di lihat dari masih terjangkau oleh daya beli masyarakat.
“Ada beberapa komoditi Bahan Pokok yang mengalami kenaikan diantaranya Daging Sapi dan Ayam Potong, semua disebabkan karena meningkatnya kebutuhan akan daging menjelang bulan suci Ramadhan,” jelasnya. Jumat (08/03/2024)
Lebih lanjut terang Alumni Akpol 2002 tersebut, dalam menekan laju inflasi dan pengendalian harga serta stock barang, Pemerintah Daerah Kabupaten Mesuji telah melakukan operasi Pasar atau lebih di kenal dengan Pasar Murah pada Tanggal 5 Sampai 8 Maret 2024 lalu, di Pasar Simpang Pematang.
“Beberapa hari yang lalu Pemerintah Daerah telah melaksanakan Pasar Murah, dengan berbagai Bahan Pokok yang di jual seperti Beras, Minyak Goreng, Cabai, dan Gula, dan kegiatan yang dilakukan pemda itu cukup di rasakan manfaatnya oleh Masyarakat Kabupaten Mesuji,” terangnya.
Orang nomer satu di mapolres itu berharap, dengan cukupnya ketersediaan bahan pokok di pasaran, tidak terjadi kelangkaan saat bulan suci Ramadhan, sehingga masyarakat yang menjalankan ibadah puasa bisa khusuk, “pungkasnya.
Giat dipimpin Kapolres Mesuji AKBP Ade Hermanto, SH.,SIK.,CPHR, dengan di dampingi Kasat Binmas Polres Mesuji AKP Sarijo, SH, Kasat Lantas Polres Mesuji AKP Asep Suhendi, SH.,MH, Kasat Intelkam Polres Mesuji Iptu Asiadi Wasito, SH, KBO Sat Binmas Polres Mesuji Ipda Dita Hidayatullah, SH dan para pedagang serta pembeli di Pasar Simpang Pematang. ( YK )