Media Humas Polri Labuhanbatu Selatan
Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas menjelang Pemilu 2024, Kasihumas Polres Labuhanbatu Selatan IPTU Sujono beserta tim melaksanakan kegiatan Cooling System di Kantor Kepala Desa Hadundung Kecamatan Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Propinsi Sumatera Utara, rabu (20/12/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain IPDA Haris Fadillah, S.H., (Anggota Subsatgas Propam), AIPDA O. Situmorang (Kasubsatgas Pam Objek Kegiatan), AIPDA Nimrot Sipahutar (Kasubsatgas Pidum), BRIPTU M. Mulky Nasution (Kasubsatgas Sidik), dan AIPTU RM. Sihombing (Bhabinkamtibmas Desa Hadundung), Pj.Kepala Desa Hadundung Fifin Hidayat, S.IP., Sekretaris Desa Hadundung Nanda Dwi Septian Rambe, S.E., para Kepala Dusun Se-Desa Hadundung, serta masyarakat Desa Hadundung Kecamatan Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
Pada kesempatan tersebut Kasubsatgas Pidum AIPDA Nimrot Sipahutar menyampaikan beberapa pesan kamtibmas kepada masyarakat salah satunya yaitu pentingnya mendukung Polres Labuhanbatu Selatan dalam menjaga situasi yang kondusif di wilayah Kabupaten Labuhanbatu Selatan selama tahapan Pemilu 2023-2024.
“Kami juga berharap agar masyarakat tidak terpengaruh oleh berita hoax”.ujarnya. Kasubsatgas Pam Objek Kegiatan, AIPDA O. Situmorang memberikan pesan kepada masyarakat untuk menjauhi dan tidak menggunakan narkoba.
“Kami menghimbau kepada anak-anak muda dan jugamasyarakat untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan menggunakan helm saat berkendaraan”, jelas AIPDA O Situmorang.
Pj.Kades Hadundung Fifin Hidayat, mengatakan pihaknya akan terus mendukung Polres Labuhanbatu Selatan dalam menciptakan dan memelihara situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024. ( M.Y.K.Simanjuntak )