Jum’at Berkah, Satbinmas Polres Garut Sampaikan Amanat Kapolres Pada Pak Undang, Ayu, Dan Ririn
Media Humas Polri.com – Jabar
Lika-Liku Kehidupan di dunia begitu beragam, itu semua kodrat dari Ilahi Robi, bagaimana mengarungi kehidupan dengan penuh tabah, dan Hari yang Kuat.
Pak Undang, Ayu, Dan Ririn, merupakan sebagian masyarakat yang saat ini mengarungi kehidupannya dengan penuh tabah, karena kondisinya yang serba kesulitan dalam mengarungi kehidupan sehari-hari. Hanya bisa pasrah kepada ilahi Robbi dengan nasib yang menimpanya.
Pak Undang sudah 4 bulan ini hanya bisa terbaring di tempat tidur, karena diagnosa menderita Lambung Kronis, sebagai tulang punggung keluarga rapuh karena penyakit yang dideritanya, sementara Ayu dan Ririn merupakan Anak Yatim Piatu yang ditinggalkan orang tuanya, belum lama ini Ibunya meninggal Dunia, karena beberapa bulan kebelakang diamputasi Kakinya, operasi Kakinya berhasil, namun Sayang Alloh berkehendak lain, Almarhuman Tuti ( Ibu Dari Ayu dan Ririn) harus meninggalkan dunia ini untuk selamanya.
Pak Undang Warga Kampung Cikondeh, Desa Tambaksari, Kecamatan Leuwigoong, sementara Ayu dan Ririn Warga Kampung Salamnunggal, Desa Salamnunggal, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Dan Pada Jum’at Berkah kali ini, Kasat Binmas Satbinmas Polres Garut AKP Didi Sutardi yang didampingi Kanitbintibmas Aipda Umar Taufik menyampaikan Amanah Kapolres Garut pada Jum’at Berkah kepada Pak Undang, Ayu, dan Ririn, untuk diberikan Bantuan Sosial Berupa Uang Tunai, dan Sembako.
” Pada Jum’at Berkah kali ini, Saya sampaikan amanat Kapolres Garut kepada Pak Undang yang saat ini mengalami kondisi sulit sebagai tulang punggung keluarga, karena penyakit yang dideritanya (Lambung Kronis), juga Ayu dan Ririn seorang anak yatim-piatu yang ditinggal Ibunya meninggal dunia “,ungkap AKP Didi Sutardi. Jum’at (1/4/2022).
Masih kata Didi, ” Mereka sangat membutuhkan uluran tangan dari Kita semua, mudah-mudahan apa yang Kita berikan ini dapat meringankan beban mereka, dan berharap dapat mengetuk pintu hati dari Para Dermawan di luar sana “, katanya.
” Apa yang diberikan Pak Kapolres ini, merupakan wujud kepedulian Polri terhadap Warganya, yang memang membutuhkan, apalagi di tengah kondisi Pandemi Covid 19 seperti sekarang ini, semoga bermanfaat dan berkah “,pungkas Didi.
Pihak keluarga Pak Undang, Ayu, dan Ririn, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pak Kapolres Garut dengan apa yang sudah diberikannya, serta semoga Alloh SWT senantiasa memberikan kesehatan, kelancaran, dan semuanya yang sudah diberikan menjadi ladang amal ibadah khususnya Kapolres Garut, umumnya Satbinmas Polres Garut.
MHP-Jbr iwan, Gunawan