Media Humas Polri// Subang
Pemerintah Desa ( PemDes ) Kalijati Barat bersama warganya melakukan Kegiatan PEDULI Lingkungan membersihkan sampah dan mengeruk tanah yang menyumbat drainase yang kurang baik, yang menjadikan jalan Provinsi jalur Kalijati – Cipeundeuy, tertutup air, Rabu, ( 11/02/2025 ).
Giat Peduli lingkungan tersebut, di pimpin langsung oleh Kepala Desa Kalijati Barat Kecamatan Kalijati Kabupaten Subang Prio Putra Sundawa S.Pd.
Bila turun Hujan genangan air tersebut mencapai ketinggian 30 sampai 40 Cm dan menutupi sepanjang jalan provinsi kurang lebih 500 M. tepatnya di depan SPBU sampai SMPN 1 Kalijati, di wilayah Desa Kalijati Barat Kecamatan Kalijati Kabupaten Subang Jawa barat.
” Air tersebut meluber dan terjadi menutupi jalan Provinsi kurang lebih 500 M. dengan ketinggian 30 sampai 40 Cm dampak dari drainase yang kurang baik yang tersumbat sampah. Tutur Kades Kalijati Barat. Prio Putra Sundawa menuturkan ke Awak Media Humas Polri.
Lanjut Kades, sebenarnya ini jalan Propinsi, yang harus bertanggung jawab adalah Binamarga Provinsi Jawa Barat.” Sehubungan ini ada di wilayah Desa Kalijati Barat, dan kamipun merasa peduli serta terharu bila melihat Siswa,Siswi SMP Negri 1 Kalijati berangkat dan pulang bila turun hujan selalu kebanjiran”. Ungkapnya.
Sementara saat Kepala Sekolah SMP Negri 1 Kalijati di wawancara oleh awak media terkait sering terjadi banjir di jalan Provinsi depan Sekolahnya. ia mengatakan bahwa pihaknya sudah berusaha membuat pengajuan ke pihak PUPR Provinsi Jawa barat melalui PUPR Kabupaten Subang.
Kami dari SMP Negri 1 Kalijati sekitar tahun 2024 awal pernah mengajukan ke pihak PUPR Provinsi melalui PUPR Kabupaten, terkait sering terjadinya banjir di jalan Provinsi jalur Kalijati Cipeundeuy yang titiknya ada di depan SMP Negri 1 Kalijati ” Ujar Kasek SMPN 1. Darsa.
Ketua LPM yang kediaman nya tidak jauh dari lokasi genangan air, menurutnya setiap turun hujan dan terjadi meluber air menutupi jalan Provinsi , ” dirinya selalu memposting lewat media sosial, dengan himbauan bagi pengguna jalan yang melintasi jalan provinsi jalur Kalijati- Cipeundeuy agar berhati-hati ada genangan air di ruas jalan tersebut.’ Ucap Asep , sebagai Ketua LPM Desa Kalijati Barat.
Menurut Salah satu warga sekitar mengatakan, genangan air sudah terjadi sejak lama, bila turun hujan pasti jalan tersebut tertutup air hujan dengan ketinggian 30 sampai 40 Cm.
” Kami berharap Dinas Propinsi terkait segera memperbaiki saluran air yang tersumbat , agar tidak ada lagi bila turun hujan terjadi banjir” ungkapnya
Dari pantauan Awak media tampak yang hadir dalam Kegiatan PEDULI LINGKUNGAN tersebut, Kades Kalijati Barat, Kepala SMPN 1 Kalijati, Bhabinkamtibmas, Ketua LPM dan anggotanya, Ketua BPD dan anggotanya, Para Kadus, RW. RT. Karangtaruna, serta masarakat Sekitar. ( Darya).