Kangen Masa Kecil, Bupati Hartopo Borong Jajanan di Pasar Kuliner Jadul

Kangen Masa Kecil, Bupati Hartopo Borong Jajanan di Pasar Kuliner Jadul

Media Humas Polri, KUDUS || Gelaran Pasar Kuliner Jadul di Taman Menara bak pengobat rindu kuliner era nenek moyang. Berbagai varian kuliner jadul ditawarkan mulai dari makanan ringan sampai makanan berat.

Bacaan Lainnya

Terpikat dengan jajan jadul yang ditawarkan, Bupati Hartopo antusias untuk mengunjunginya, Senin (6/2). Terlihat, dirinya berkeliling di satu persatu stand UMKM serta mencicipi berbagai jajanan jadul khas Kudus.

Bahkan Bupati turut memborong dagangan para pedagang. Setelahnya, dibagikan pada pengunjung yang ada sore itu.

Even yang diselenggarakan oleh Yayasan Menara Kudus bekerjasama dengan Pemkab Kudus diapresiasi oleh Bupati Kudus. Pasalnya, selain menjadi pengobat rindu, ini dinilai untuk memopulerkan makanan jadul khas Kudus pada para peziarah yang datang.

Menurutnya, para pedagang sangat senang dan antusias adanya event ini. Penyelenggaraan perayaan Ta’sis Masjid Al-Aqsha Menara Kudus, membuat omzet pedagang semakin meningkat.

“Tentunya ini membawa dampak positif untuk kebangkitan ekonomi di Kabupaten Kudus,” kata Bupati.

Pasar Kuliner Jadul yang digelar selama enam hari itu dianggap waktu yang singkat oleh para pedagang. Yang membuat mereka meminta Bupati Hartopo memperpanjang kegiatan ini.

“Hal ini akan kita kaji terlebih dahulu,” jelasnya.

Dirinya pun menurutkan, di momen ‘Dandangan’, para pedagang akan diberikan space untuk menjajakan berbagai kuliner jadul khas Kudus.

 

Fikri -Priyawing

Pos terkait