Media Humas Polri // Subang
Seekor ular sanca kembang muncul di halaman Masjid Ataqwa Desa Ciberes Kecamatan Patokbeusi Jum’at dini hari ( 22/03/2024) sekitar pukul 02.00 WIB.
Ada laporan dari warga adanya Ular Sanca di sekitar halaman Mesjid Ataqwa Desa Ciberes Jum’at dini hari (22/03/2024) sekitar pukul 01.45 WIB, Ipda Ary Kurniawan sebagai Pawas Polsek yang menjabat sehari hari sebagai Kanit Lantas Polsek Patokbeusi Polres Subang bersama dengan beberapa anggota Piket Siaga Polsek mendatangi tempat yang dilaporkan warga ada ular sanca kembang.Sesampainya di tempat yang di laporkan, ternyata benar ada ular sanca kembang sepanjang 4 meter, dengan ilmu yang di dapat saat Pendidikan Kepolisian, pukul 02.00 WIB Ipda Ari bersama anggota dan warga berhasil menangkap dan menjinakkan ular sanca kembang tersebut.
“Selain mahir dalam tugas sehari hari mengatur atau mengurai arus lalu dan tugas kepolisian lainnya Ipda Ari dan anggota lainnya mahir juga dalam menjinakkan ular sanca kembang berukuran 4 meter,” tutur Kapolsek Patokbeusi.
Warga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Anggota Polsek Patokbeusi yang sudah merespon laporan warga tentang adanya Ular Sanca Kembang, “Ternyata bukan laporan tentang pengaduan, kejahatan, kecelakaan saja yang di respon Polsek, ternyata ada ular sanca saja bisa di tindak lanjuti oleh Anggota Polsek Patokbeusi”, tutur warga Ciberes. ( H2R )