Mediahumaspolri.com. Lingga Kepri – Warga Desa Mensanak Kecamatan Karang Bidare Kab Lingga mendadak di hebohkan penemuan tongkang yang tak bertuan di perairan desa Mensanak
diduga tongkang tersebut hanyut di wilayah sekitar desa Mensanak dengan kondisi tenggelam miring sebelah pada malam jum’at pukul 01.00 wib.
Menurut keterangan Syamsudin salah satu tokoh masyarakat desa Mensanak mengatakan “benar bang adanya kapal tongkang tersebut tak bertuan, karna kapal tongkang sudah lama sejak 15 Desember 2019 sampai saat ini belum ada yang mengaku memiliki kapal tersebut, Dengan Merk Robby 29.P.52M.L.8.M.T.6.M,
keberadaan tongkang sangatlah menganggu aktivitas nelayan desa Mensanak dan sekitarnya
Syamsudin juga menegaskan apa bila berita ini terbit lewat media media lainya, termasuk Mediahumaspolri.com. tentang pemberitaan keberadaan kapal yang mengapung ini.
dalam jangka waktu tiga Minggu tidak ada ada yang mengaku pemilik tongkang, terpaksa kami dan masyarakat menjadikan besi tua.
Muhammad salah seorang warga lainya juga mengatakan kepada awak media membenarkan pristiwa tersebut dan Masih bertanya-tanya siapa pemilik kapal tongkang.
saya sarankan pihak pemilik kapal, tolong datang ambil kapal tongkang yang mangkrak ini, karena ini sangat mengganggu aktivitas nelayan di perairan Desa Mensanak, dan sudah sangat lama, sudah hampir tiga tahun tidak ada yang datang untuk mengambilnya.
jadi kami minta yang merasa memiliki kapal tongkang silahkan datang ke desa Mensanak, atau hubungi
SaudaraSyamsudin (081267083809), Zulkifli(082288883478). Tutur Warga Desa Mensanak Kec Karang Bidare kabupaten Lingga Kepulauan Riau
(Andi Amiruddin)