KAPOLDA KEPRI PIMPIN UPACARA PENUTUPAN PENDIDIKAN PEMBENTUKAN BINTARA POLRI TAHUN ANGGARAN 2021

KAPOLDA KEPRI PIMPIN UPACARA PENUTUPAN PENDIDIKAN PEMBENTUKAN BINTARA POLRI TAHUN ANGGARAN 2021

Media Humas Polri BATAM KEPRI – Upacara Penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2021 dipimpin langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si, bertempat di SPN Polda Kepri Tanjung Batu dan dihadiri oleh Irwasda Polda Kepri, Ka SPN Polda Kepri, Pejabat Utama Polda Kepri, Kapolres Karimun, Bupati Karimun dan para pelatih dan Bintara Remaja.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si membacakan Amanat Kalemdiklat Polri Komjen. Pol. Prof. Dr. H. Rycko Amelza Dahniel, M.Si mengatakan Upacara pada hari ini menandai telah berakhirnya seluruh rangkaian kegiatan pendidikan dan pelatihan pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2021, yang diselenggarakan di Sepolwan, Pusdik Brimob, Pusdik Sabhara, Pusdik Binmas dan Pusdik Polair Lemdiklat Polri serta di seluruh SPN Polda se – Indonesia.

Pada hari ini telah bertambah lagi perkuatan Bintara Polri sebanyak 15.526 personel yang terdiri atas 14.772 Polisi laki-laki dan 754 Polisi Wanita, yang disiapkan guna meningkatkan kinerja organisasi Polri yang semakin optimal dan pada kesempatan yang berbahagia ini saya selaku Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri,mengucapkan selamat kepada para Bintara remaja Polri yang telah berhasil menyelesaikan seluruh rangkaian pendidikan pembentukan selama lima bulan dengan baik.

Di tekankan kepada seluruh Bintara Remaja Polri untuk :

• Tingkatkan selalu keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan yang maha esa sebagai pedoman dalam kehidupan dan pelaksanaan tugas.
• Pegang teguh dan amalkan nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya, dalam setiap langkah pengabdian sebagai insan Bhayangkara, jaga nama baik Polri dan sebagai insan Bhayangkara, jaga nama baik dan junjung tinggi panji-panji Tribrata.
• Pahami dengan baik dan laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh, penuh keikhlasan, Tanggung jawab, semangat ingin berbuat yang terbaik dan riang gembira.
• Jadilah sosok panutan dan teladan bagi masyarakat.
• Bangun komunikasi positif dan santun dengan masyarakat, serta perkuat Sinergi dan Soliditas dengan rekan-rekan TNI, Pemerintah Daerah, serta seluruh komponen bangsa lainnya guna memelihara stabilitas Kamtibmas yang Kondusif.

Selanjutnya Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si mengatakan ″Pada hari ini rekan-rekan telah dilantik menjadi anggota Polri yang dimana telah melekat kewenangan pada diri rekan-rekan semua laksanakan kedinasan dengan baik dan benar serta jaga kehormatan Instasi dan diri anda sebagai anggota Polri, Gunakan kewenangan dan jabatan anda untuk Melayani, Mengayomi dan Melindungi masyarakat jangan dipergunakan untuk kepentingan pribadi anda″. Tegas Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si.

″Pada Upacara Penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2021 di SPN Polda Kepri Tanjung Batu, sebanyak 215 siswa dilantik menjadi anggota Polri yang terdiri dari Bintara Tugas Umum sebanyak 182 orang, Bintara Kompetensi Khusus sebanyak 18 orang dan Bintara Rekrutmen Proaktif sebanyak 15 orang″. Tutup Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Kepri Kompol Robby Topan Manusiwa, S.I.K.

( Amrizal )

Pos terkait