Media Humas Polri || Lampung
Dalam rangka Pengamanan Kunjungan Kerja Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di Lampung, Kapolda Lampung menghadiri apel gelar pasukan yang berlangsung di Lapangan Satlog, Kamis (26/10/23).
Apel persiapan pengamanan ini dipimpin langsung oleh Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainudin dan di ikuti oleh pejabat utama Korem 043/Gatam, pejabat utama Polda Lampung serta seluruh personil anggota yang terlibat sprint pengamanan.
“Bapak Presiden dijadwalkan akan mengunjungi beberapa wilayah di Lampung, sehingga untuk personel kita siapkan sebanyak 3.287 personil gabungan,” kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Umi Fadilah Astutik.
“Langkah ini penting untuk memastikan keamanan, kesiapan, keselamatan serta lakukan langkah-langkah antisipatif dari berbagai kemungkinan ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan dalam pelaksanaan kegiatan Presiden RI di Provinsi Lampung khususnya di Bandar Lampung dan Lampung Selatan,” lanjut Kabid.
Bagi personil yang sudah ditugaskan untuk kegiatan pengamanan tersebut agar melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab dan laksanakan kegiatan pengamanan tersebut sesuai dengan petunjuk yang sudah diarahkan oleh pimpinan sampai nantinya rombongan Bapak Presiden Republik Indonesia kembali dari lokasi kegiatan dalam keadaan aman dan kondusif. (Amir)